7 Insiden Kontroversial dalam El Clasico di Camp Nou

Senin, 07 Mei 2018 – 05:18 WIB
El Clasico di Camp Nou yang dipimpin wasit Alejandro Hernandez berbuah 8 kartu kuning, 1 kartu merah dan 4 gol. Foto: Marca

jpnn.com, BARCELONA - Bentrok El Clasico antara Barcelona vs Real Madrid di Camp Nou, Senin (7/5) dini hari berakhir 2-2.

Seperti biasa, pertemuan klasik dua raksasa Spanyol dibumbui drama penuh emosi di lapangan, dan sejumlah kontroversi yang sebagian besar dipicu oleh keputusan wasit Alejandro Hernandez.

BACA JUGA: El Clasico: Delapan Kartu Kuning, Satu Kartu Merah dan 4 Gol

Berikut beberapa drama kontroversial di El Clasico dini hari tadi. (mc/adk/jpnn)

Kontroversi di El Clasico

BACA JUGA: Barcelona Panggil Ibu-Ibu Pemain Untuk El Clasico

1. Real Madrid ogah memberikan penghormatan Guard of Honour kepada Barcelona yang telah memastikan gelar juara La Liga pekan kemarin. Seperti pernyataan pelatih Madrid, Zinedine Zidane dalam jumpa pers sebelum pertandingan, timnya tak bersedia memberikan penghormatan tersebut karena menilai Barcelona yang lebih dahulu mematahkan tradisi. Pada El Clasico edisi pertama di Santiago Bernabeu, Barca juga tak memberikan Guard of Honour kepada Madrid yang baru mengukuhkan diri sebagai juara Piala Dunia Antarklub.

2. Baru enam menit pertandingan, keputusan tim wasit diperdebatkan. Cristiano Ronaldo dianggap hakim garis masuk dalam perangkap offside saat menerima umpan Marcelo. Dalam tayangan ulang, Ronaldo tidak offside.

BACA JUGA: El Clasico Masih Krusial Buat Barcelona

3. Emosi pemain mulai mendidih di sekitar lima menit jelang babak pertama usai. Tabrakan antara Sergio Ramos dan Luis Suarez membuat ricuh. Dua pemain tersebut akhirnya sama-sama diganjar kartu kuning. Tak lama kemudian, Lionel Messi yang sepertinya masih emosi melihat Ramos, kena kartu kuning karena melanggar kapten Madrid tersebut di depan hakim garis.

4. Belum usai babak pertama, giliran Gareth Bale mendapat kartu kuning setelah melanggar Samuel Umtiti. Bale berusaha minta maaf, tapi Umtiti menepisnya.

5. Di detik-detik akhir jelang babak pertama usai, Barcelona harus kehilangan Sergi Roberto yang mendapat kartu merah. Bek kanan Barca itu diusir karena kedapatan memukul Marcelo. Masih gara-gara tingginya tensi laga. Roberto sepertinya tak terima dengan gangguan Marcelo saat dia berusaha mengamankan bola.

6. Wasit Hernandez kembali menjadi sorotan setelah seperti membiarkan Suarez melakukan pelanggaran kepada Raphael Varane. Dalam tayangan ulang, Suarez tampak menyapu kaki Varane dan membuat bek Madrid itu terjatuh. Suarez kemudian bebas mendapatkan bola dan kemudian memberikannya kepada Messi. Gol.

7. Di menit ke-76, bek Barca Jordi Alba menyapu kaki Marcelo di dalam kotak penalti tuan rumah. Marcelo jatuh dan kesal insiden itu tak dianggap pelanggaran.

BACA ARTIKEL LAINNYA... El Clasico: Real Madrid Intip Peluang Coreng Rekor Barcelona


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler