8 Objek Wisata Lombok yang Cantik Banget (2)

Senin, 04 Juni 2018 – 09:17 WIB
Gili Trawangan, Lombok. Foto: Natalia Fatimah Laurens/JPNN

jpnn.com, LOMBOK - Berlibur ke Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), merupakan pilihan yang sangat tepat.

Anda bisa menghabiskan waktu di banyak tempat yang sangat eksotis.

BACA JUGA: 8 Objek Wisata di Lombok yang Cantik Banget (1)

Mau berwisata ke pantai? Boleh. Ingin menikmati wisata religi? Bisa banget.

Objek wisata di Lombok lengkap banget. Wisatawan dijamin tidak akan kecewa.

BACA JUGA: Menikmati Bukit Merese, Sekali Datang Pasti Ingin Kembali

Berikut ini 8 destinasi wisata di Lombok yang siap menyambut Anda:

 

BACA JUGA: 5 Alasan Lombok Surga bagi Wisatawan Muslim (2/habis)

3.     Gili Trawangan

Sempatkanlah waktu ke Gili Trawangan saat Anda berlibur ke Lombok. Selain Gili Trawangan, ada juga Gili Meno dan Gili Air.

Namun, Gili Trawangan merupakan yang paling besar.

Selain itu, Gili Trawangan juga memiliki fasilitas paling lengkap dibandingkan dua gili lainnya.

Tempat ini menawarkan suasana berbeda kepada wisatawan karena di sana tidak ada kendaraan bermotor.

Karena itu, wisatawan harus menaiki sepeda maupun cidomo. Cidomo adalah kereta kuda yang lazim dijumpai di Lombok.

 

4.     Masjid Bayan Beleq

Selain terkenal karena keindahan pantainya, Lombok juga kondang lantaran banyaknya masjid. Karena itu, Lombok mendapat julukan Kota Seribu Masjid.

Nah, bagi Anda yang berlibur ke Lombok, langkahkanlah kaki ke Masjid Bayan Beleq. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Alasan Lombok Surga bagi Wisatawan Muslim (1)


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler