‎AADC 2 Raih Penghargaan AFI‎, Ini Daftar Lengkap Pemenangnya

Minggu, 09 Oktober 2016 – 15:29 WIB
AADC2: Dian Sastro dan Nicolas Saputra. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - MANADO--Film layar lebar Ada Apa dengan Cinta 2 (AADC 2) berhasil meraih penghargaan Apresiasi Film Indonesia (AFI) untuk kategori apresiasi poster film. 

Selain AADC 2, Salawaku mendapatkan penghargaan utama AFI untuk kategori film panjang bioskop.

BACA JUGA: Ssst..Keluarga tak Tahu Pernikahan Lyra Virna-Fadlan

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengungkapkan, penghargaan anugerah AFI diberikan kepada insan film yang telah berhasil meningkatkan standar etis, moral, estetis dan artistik karya film yang membangun karekter bangsa, serta menunjukan keluhuran budaya Indonesia di mata dunia.‎

"Film produksi anak bangsa perlu dikembangkan juga selain sebagai konsumsi lokal Indonesia diharapkan menembus kiprahnya di dunia Internasional," kata Muhadjir dalam pernyataan resminya, Minggu (9/10).

BACA JUGA: DJ Una Beraksi untuk Dutch House of Dance

AFI tahun ini tebagi menjadi 21 kategori, yakni 10 kategori umum, sembilan kategori khusus, serta dua penghargaan inspiratif. 

Dari ketegori umum tersebut, telah mendaftar 276 film Indonesia dengan 246 film yang lolos seleksi. 

BACA JUGA: Justin Bieber Gagal Menyamar

‎Sedangkan ketua panitia pelaksananya adalah Donny Damara. Selain itu terdapat lima tim seleksi, yakni Lulu Ratna sebagai ketua tim seleksi, dan anggotanya adalah Devie Rahmawati, Dewi Huges, Adrian Jonathan, Perdana Kartawiyudha. 

Selanjutnya untuk dewan juri terdiri dari 11 orang, yakni Tommy F Awuy sebagai ketua dewan juri, dengan 10 orang anggota dewan juri, yaitu Chandra Endroputro, Dimas Jayasrana, Embi C Noer, Dewi Umaya, Lasja F. Susatyo, Lukman Sardi, Ratih Ibrahim, Tio Pakusadewo, Totot Indrarto, dan Yan Widjaja.‎ (esy/jpnn)

Para Penerima Penghargaan AFI untuk Setiap Kategori: 

Penghargaan Khusus:

1. Program Film – “Layar Perak (Program Metro TV)”.
2. Kritik Film – “Hikmat Darmawan”.
3. Lembaga Pendidikan-Universitas Multimedia Nusantara, Serpong.
4. Komunitas –“Sumbawa Cinema Society”.
5. Asosiasi – Asosiasi Produser Film Indonesia (Aprofi).
6. Pemerintah Daerah – Daerah Istimewa Yogyakarta.
7. Trailer Film – “Ach…Aku Jatuh Cinta”.
8. Poster Film –“Ada Apa dengan Cinta 2”.
9. Festival Film-“Jogya-Netpac Asian Fim Festival”.

Penghargaan Utama:

1. Film Panjang Bioskop yang dibacakan langsung oleh Mendikbud -“Salawaku”.
2. Film Pendek Mahasiswa yang dibacakan langsung oleh Sekretaris Jenderal Kemendikbud, Didik Suhardi - “Emak”.
3. Film Anak – “Amarta”.
4. Film Animasi Pelajar dan Mahasiswa –“Lakuna”.
5. Film Animasi Umum –“Timun Mas”.
6. Film Dokumenter Pelajar dan Mahasiswa –“Kami Hanya Menjalankan Perintah, Jenderal!”.
7. Film Dokumenter Umum-“Pantja Sila: Cita-cita dan Realita”.
8. Film Pendek Pelajar - “Izinkan Saya Menikahinya”.
9. Film Pendek Umum –“Pangreh”.
10. Film Panjang Non Bioskop –“Istirahatlah Kata-kata”.

Penghargaan Inspriratif:

1.Adi Karya (life time achievement untuk kategori karya film) - “Si Mamad”.
2. Adi Insani (life time achievement untuk kategori Insan Film) -Hartanto.‎
 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Musisi Norwegia Pemuja Nasi Padang: Kalau Kamu Manusia, Saya Pasti Menikahimu


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler