Abanda Herman Absen, Nasuha Cedera

Senin, 25 Juni 2012 – 09:30 WIB

BANDUNG -Defender Persib Abanda Herman dipastikan tidak akan tampil saat menjamu Deltras Sidoarjo, di Stadion Siliwangi Bandung, besok (26/6), lantaran terkena hukuman kartu. Pemain asal Kamerun itu absen setelah mendapatkan kartu pada laga kontra Persisam Samarinda dan PSAP Sigli.

Namun absennya pemain asal Kamerun tersebut diakui Robby bukan masalah besar, pasalnya masih ada beberapa nama untuk mengisi posisinya. Menurutnya, beberapa pemain bertahan yang ada di Persib layak menggantikan posisi pemain bernomor 6 itu.

"Untuk gantinya Abanda, masih ada Wildansyah di belakang. Dia juga mampu menggantikan peran Abanda," jelas Robby.

Selain itu, gelandang bertahan M Nasuha masih cedera. Dikatakan Dokter tim Persib Bandung, Dr Rafi Ghani, sudah semakin membaik. Namun dirinya belum memberi garansi jika mantan penggawa timnas senior itu akan kembali memperkuat Persib di empat laga sisanya.

Dikatakan Rafi, Nasuha harus benar-benar memulihkan kondisinya. Kalaupun sudah membaik, ia mempekirakan jika pemilik nomor punggung dua itu tidak akan bisa tampil memperkuat Persib hingga akhir putaran kompetisi Indonesian Super League (ISL) musim ini.

“Kemungkinanya Nasuha akan absen hingga akhir kompetisi. Saya hanya mengatakan kemungkinannya saja. Soalnya siapa tahu di empat pertandingan akhir salah satunya dia bisa main,” ujar Rafi saat berbincang di Sela-sela menyaksikan timnya berlatih di Stadion Siliwangi, Minggu (24/6).

Namun demikian Rafi mengatakan, bahwa Nasuha harus fokus menjalani perawatan guna memulihkan kondisinya. “Tapi yang pasti memang sudah membaik dan kalaupun untuk main juga sudah bisa, tapi saya belum merekomendasikannya, lebih baik pulihkan dulu kondisinya agar sembuh total,” tambahnya.

Disinggung mengenai kondisi para pemainnya usai melakoni tur Sumatera, Rafi meyakinkan jika kondisi skuadnya dalam keadaan baik. “Alhamdulillah kondisi kesehatan pemain semuanya bagus. Hanya mungkin Jajang yang masih dalam perawatan,” katanya.

Tetapi, pemilik nomor punggung 18 itu dikatakannya sudah siap tampil menghadapi Deltras Sidoarjo besok. Hanya saja untuk tampil diperlukan alat bantu untuk menutupi bagian luka di pelipis pipi kirinya akibat sikutan salah seorang pemain PSAP beberapa waktu lalu.

“Kita terus pantau semua kesehatan pemain. Mungkin ada beberapa seperti Nasuha yang masih mendapatkan perawatan dan juga Jajang Sukmara yang robek dibagian pipi kirinya. Tapi mudah-mudahan Jajang tidak mengalami komplikasi. Biasanya untuk waktu penyembuhan butuh waktu tujuh hingga sepuluh hari,” tutupnya. (asp)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Semen Padang Pastikan Kampiun


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler