Abdul Rohim Kiper Terbaik Pekan ke-20 Liga 1 2018

Kamis, 16 Agustus 2018 – 18:24 WIB
Kiper PSMS Medan Abdul Rohim terpilih sebagai kiper terbaik di pekan ke-20 Liga 1. Foto: instagram @liga1macth

jpnn.com, MEDAN - Kiper PSMS Medan Abdul Rohim terpilih sebagai kiper terbaik di pekan ke-20 Liga 1 2018.

Namanya kembali mengisi team of the week karena ketangguhannya di bawah mistar gawang PSMS saat melawan Persija di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (12/8/2018).

BACA JUGA: Peter Butler Sebut Performa Felipe Martins Cukup Menjanjikan

Tidak hanya itu, kiper kelahiran Aek Kanopan, Sumatera Utara itu juga terfavorit dalam kategori penyelamatan terbaik pekan ke-20.

Hal ini dimumkan akun resmi Liga 1, @liga1match, Rabu (15/8/2018) malam. “Berikut pemilihan pilihan tim Technical Study Group (TSG) dalam Go-jek Team of the week pekan ke-20.

BACA JUGA: Barito Pilih TC di Bali Ketimbang Jogja saat Jeda Kompetisi

Rohim sekaligus menjadi satu-satunya pemain PSMS yang terpilih. Untuk posisi bek ditempati eks PSMS, Wiganda Pradika yang kini membela Mitra Kukar, Ismed Sofyan (Persija), Mahdi Albar (PS Tira).

BACA JUGA: Terseok di Putaran I, Mitra Kukar Optimistis Penuhi Target

Selanjutnya lini tengah Adam Alis (Bhayangkara), Bayu Pradana (Mitra Kukar), Konate Makan (Arema FC) dan Rizky Pora (PS Barito Putera). Sedangkan untuk lini depan Matias Ruben (Borneo), Kevinn Platje (Bali United) dan Samasa Mahamadou (Madura United).

Seperti diketahui lawan Persija, Rohim berhasil membuang dua peluang emas.

Bahkan pelatih Persija, Teco menyebut Rohim pemain terbaik di laga tersebut.

Pada menit 76, menerima umpan Renan Da Silva, Marko Simic yang sudah berada di kotak penalti, gagal memanfaatkan peluang setelah bola diblok Abdul Rohim. Dan, pada menit 91+2, dia menangkap bola tandukan kepala Marko Simic dan menepis tendangan Maman Abdurahman.

Pertandingan pun akhirnya harus berakhir 0-0. Ini sekaligus menjadi poin perdana PSMS di laga tandang.

Namun, hingga kini, Ayam Kinantan masih menjadi penghuni klasemen sementara Liga 1 dengan 19 poin dari 6 kali menang, 1 seri dan 13 kali kalah. (nin)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kompetisi Libur, PSMS Medan Kembali Latihan 23 Agustus


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler