AC Milan Glories Tiba Malam Ini

Selasa, 05 Februari 2013 – 19:51 WIB
JAKARTA - Tim AC Milan Glories yang berganggotakan sejumlah pemain legenda AC Milan dijadwalkan tiba di Jakarta (5/2) malam ini. Mereka akan mendarat di terminal 2D, Bandara Soekarno Hatta-Tangerang sekitar pukul 21.00 WIB.

"Milan Glorie akan tiba malam ini pukul 21.00 WIB di terminal 2D," ujar Boy Indra Gunawan selaku Media Relation dari pihak promotor saat dihubungi wartawan, Selasa (5/2).

Tim AC Milan Glories yang dipimpin oleh Franco Baresi itu dijadwalkan untuk menggelar pertandingan amal dengan Indonesia All Star Legend pada Sabtu (9/2) mendatang. Sebelum menggelar pertandingan amal, Tim AC Milan Glories terlebih melakukan sejumlah kegiatan seperti coaching clinic dan meet and greet. Jumpa pers AC Milan Glories sendiri akan digelar besok (6/2) di Jakarta Convention Centre (JCC).

Boy menyebutkan, sampai saat ini tidak ada perubahan nama-nama yang akan tampil di laga charity itu. Pemain AC Milan Glories yang akan hadir di Indonesia di antaranya adalah Paolo Maldini, Hernan Crespo, Daniele Massaro, Marcel Desailly, Massimo Taibi, Franco Baresi, Roque Junior, Alessandro Costacurta, Massimo Oddo, Andriy Shevchenko dan Serginho.

Sementara Indonesia All Stars Legend yang diperkuat antara lain Isnan Ali, Charis Yulianto, Hendro Kartiko, Aji Santoso, Bambang Pamungkas, Yeyen Tumena, dan Kurniawan Dwi Yulianto. (abu/jpnn)

Daftar harga tiket pertandingan:

VVIP                 : Rp 300 ribu
VIP Barat          : Rp 200 ribu
VIP Timur          : Rp 150 ribu
Kategori 1          : Rp 100 ribu
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pedro Belum Gabung Tim

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler