Acara Puncak Lomba Bidar di Sungai Musi Palembang Berlangsung Meriah

Sabtu, 31 Agustus 2024 – 20:47 WIB
Juara 1 pemenang lomba bidar. Foto: Diskominfo Palembang for JPNN.com.

jpnn.com, PALEMBANG - Lomba perahu bidar tradisional yang digelar oleh Dinas Pariwisata Palembang berlangsung meriah.

Ribuan masyarakat Palembang, turut menyaksikan perlombaan bidar yang digelar di Sungai Musi Palembang, Sabtu (31/8/2024).

BACA JUGA: LRT Sumsel Tambah 8 Perjalanan Saat Festival Perahu Bidar

Penjabat (Pj) Wali Kota Palembang Ucok Abdulrauf Damenta mengungkapkan, event tahunan Pemkot Palembang itu digelar untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia.

"Ini akan menjadi agenda wisata setiap tahun, serta diharapkan mampu menarik minat kunjungan wisatawan ke Kota Palembang, baik skala lokal, regional, nasional, maupun mancanegara," ungkap Ucok.

BACA JUGA: Meriahkan HUT ke-79 RI, Dinas Pariwisata Palembang Akan Gelar Bidar Tradisional

Menurut dia, tidak menutup kemungkinan selain lomba bidar akan ada wisata air ataupun event air lainnya, sesuai visi Kota Palembang kedepan Musi 2045.

Kota Palembang, kata Ucok, memiliki potensi kekuatan budaya serta pariwisata yang harus terus bertumbuh dan berkembang.

BACA JUGA: Pemkot Pelambang Gelar Lomba Bidar dan Parade Perahu Hias, Catat Tanggalnya

"Ini harus kita tingkatkan agar menjadi peluang dalam meningkatkan perekonomian khususnya pendapatan asli daerah dari sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Kota Palembang," kata Ucok.

Ucok berharap kegiatan yang diikuti oleh sembilan peserta tim perahu bidar dan 18 perahu hias tersebut dapat terselenggara dengan meriah dan sukses.

"Mudah-mudahan di tahun berikutnya dapat mengundang peserta dari luar daerah dan luar negeri," harap Ucok.

Kepala Dinas Pariwisata Kgs Sulaiman Amin menambahkan, tahun ini Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) memastikan bahwa Festival Bidar termasuk dalam Karisma Event Nusantara (KEN).

"Selain menjadi daya tarik dalam meningkatkan wisatawan, tujuannya juga untuk menumbuhkan kecintaan masyarakat Palembang terhadap bidar khususnya generasi muda. Tentunya dengan sasaran meningkatkan PAD Palembang," kata Sulaiman. (mcr35/jpnn) 


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Cuci Hati

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler