ACL 2: Persib Kembali Tumbang, Marc Klok Mencoba Tegar

Jumat, 04 Oktober 2024 – 08:42 WIB
Gelandang Persib Bandung Marc Klok (jersei puti) saat laga melawan Zhejiang FC di AFC Champion League 2. Foto: PERSIB.co.id/Izur Palugadha

jpnn.com - Marc Klok mencoba tegar melihat Persib Bandung kembali menelan kekalahan di babak penyisihan grup AFC Champions League 2 (ACL 2).

Terbaru, Persib tumbang saat bertang ke markas Zhejn iang FC di Huanglong Sport Stadium, Huangzhou, China, Kamis (4/10/2024) malam WIB.

BACA JUGA: AFC Champions League 2: Nasib Persib Bandung Setelah Menelan 2 Kekalahan

Zhejiang sukses mengamankan tiga poin berkat gol semata wayang Jean Kouassi pada menit ke-71.

Gelandang Persib Marc Klok mencoba tetap tegar menyikapi hasil minor yang didapat timnya.

BACA JUGA: Victor Igbonefo Bikin Kesalahan, Hodak Kecewa Persib Gagal Menang Lawan Zhejiang FC

Pemilik 21 caps dengan Timnas Indonesia itu mengatakan Persib sejatinya bermain lebih baik di pertandingan ini.

"Kami seharusnya bangga dengan performa kami hari ini (kemarin, red) karena kami punya keinginan untuk menang."

BACA JUGA: AFC Champions League 2: Persib Kalah Lawan Zhejiang FC, Negeri Tirai Bambu Masih Angker

"Namun, kami juga tidak cukup senang dengan hasilnya," ucap mantan pemain Persija Jakarta itu.

Lebih lanjut, Klok ingin segera melupakan kekalahan ini mengingat masih ada beberapa pertandingan ke depan.

"Kami tidak beruntung dan kalah. Kami harus mulai melihat ke laga berikutnya untuk bisa meraih kemenangan pertama."

"Kami berikutnya bermain di kandang dan melihat ke depan untuk laga tersebut," pungkasnya.

Persib menjadi satu-satunya tim yang belum mengumpulkan poin di Grup F. Hal itu membuat Maung Bandung masih terdampar di dasar klasmen.

Pada laga berikutnya di ACL 2, Persib akan menjamu klub Singapura Lion City Sailors, 24 Oktober mendatang.(persib/mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler