Ada Ajaran Aneh, Bayar Rp 800 Ribu Bisa Masuk Surga

Minggu, 17 Januari 2016 – 04:51 WIB
Ilustrasi. Foto: AFP

jpnn.com - BONTANG – Polres Bontang kini tengah melakukan pemantauan secara serius terhadap ajaran aneh di Tanjung Laut. Sebab, ajaran itu dianggap menyimpang dari ajaran Islam.

Ajaran itu tak mengakui keberadaan Muhammad SAW sebagai nabi terakhir. Selain itu, pengikut ajaran tersebut juga tidak perlu menjalanlan salat lima waktu. Cukup? Belum.

BACA JUGA: Lolos Hukuman Mati Sih, Tapi Dipenjara 20 Tahun

Para pengikut juga bisa menebus dosa dengan cara yang tak masuk akal. Cukup membayar Rp 800 ribu, para pengikut ajaran tersebut dijanjikan bakal masuk surga.

“Masih dalam kelompok kecil saja, namun kami tetap meningkatkan kewaspadaan, karena itu aliran yang mengaku Islam tapi tidak sesuai Islam. Yang jelas yang kami lakukan pembinaan dulu. Masih di rumah saja gerakannya,” ujar Kapolres Bontang AKBP Hendra Kurniawan. (soh/sal/jos/jpnn)

BACA JUGA: Mohon Perhatian! Ada Napi Kabur, Ini Fotonya

BACA JUGA: Walah.. Lurah Ini Pernah Foto Bareng Gafatar

BACA ARTIKEL LAINNYA... JOS! Pria Banjarmasin Ini Jualan Sayuran Lewat Internet


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler