jpnn.com - DOHA - Pelatih Argentina Lionel Scaloni telah memilih 26 pemain untuk bertarung demi negara di Piala Dunia 2022.
Pasti, ada nama Lionel Messi dan FIFA World Cup Qatar 2022 ini akan menjadi kesempatan terakhir Si Kutu bertindak sebagai kapten tim dan kans terakhir mengangkat trofi Piala Dunia FIFA.
BACA JUGA: 3 Bintang yang Terbuang dari Skuad Inggris di Piala Dunia 2022, Nomor 2 Mengejutkan
Messi akan melakukan perjalanan ke Piala Dunia FIFA kelima, yang menyamai rekor dan bergabung dengan Angel Di Maria dan Nicolas Otamendi.
Coach Scaloni masih memberikan kepercayaan kepada Emiliano Martinez sebagai penjaga gawang pilihan pertama.
BACA JUGA: Belum Tampil, Jungkook BTS Sudah Bikin Gempar
Panggilan mengejutkan datang untuk Paulo Dybala yang absen sejak Oktober. Pemain AS Roma itu sebenarnya masih cedera, meski ada kabar yang menyebutkan dia sudah pulih.
Menjelang mendarat di Qatar, Argentina akan memainkan pertandingan persahabatan terakhirnya melawan Uni Emirat Arab pada 16 November.
BACA JUGA: Jadwal Piala Dunia 2022, dari Laga Pembuka sampai Final
Argentina berada di Grup C Piala Dunia 2022 bersama Arab Saudi, Meksiko, dan Polandia.
Ini akan menjadi Piala Dunia ke-15 untuk La Albiceleste dan turnamen kedua belas berturut-turut.
Argentina pernah menjadi juara Piala Dunia, yakni pada 1978 dan 1986. (fifa/dn/jpnn)
Skuad Argentina di Piala Dunia 2022
Kiper
Franco Armani (River Plate)
Emiliano Martinez (Aston Villa)
Geronimo Rulli (Villarreal)
Belakang
Marcos Acuna (Sevilla)
Juan Foyth (Villarreal)
Lisandro Martinez (Manchester United)
Nahuel Molina (Atletico Madrid)
Gonzalo Montiel (Sevilla)
Nicolas Otamendi (Benfica)
German Pezzella (Real Betis)
Nicolas Tagliafico (Lyon)
Tengah
Rodrigo De Paul (Atletico Madrid)
Enzo Fernandez (Benfica)
Alejandro Gomez (Sevilla)
Alexis Mac Allister (Brighton and Hove Albion)
Exequiel Palacios (Bayer Leverkusen)
Leonardo Paredes (Juventus)
Guido Rodriguez (Real Betis)
Depan
Julian Alvarez (Manchester City)
Joaquin Correa (Inter Milan)
Angel Di Maria (Juventus)
Paulo Dybala (Roma)
Nicolas Gonzalez (Fiorentina)
Lautaro Martinez (Inter Milan)
Lionel Messi (Paris Saint-Germain)
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan