Ada yang Menemani Evan Dimas selama di Spanyol

Rabu, 03 Februari 2016 – 07:31 WIB
Pesepakbola Evan Dimas Darmono saat menemui Menpora Imam Nahrawi di Kantor Kemenpora, Jakarta, Selasa (2/2). Evan akan bertolak ke Spanyol untuk menjalani program latihan bersama Espanyol B. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA – Evan Dimas Darmono sudah tiga kali menjajal sepak bola spanyol.  Hebatnya, mulai hari ini (3/2), pria yang memasuki usia ke-21 itu akan menjalani kesempatan keempat kalinya untuk membangun karir sepak bolanya di Spanyol. 

Sulung dari pasangan Ana dan Darmono itu kali pertama ke Spanyol saat baru berusia 17 tahun setelah terpilih lolos seleksi progaram Nike The Chance regional Asia Tenggara 2012 silam. Kali kedua, pemain jebolan PS Mitra Surabaya itu mengikuti tur ke Spanyol bersama Timnas U-19 pada 2014 lalu. 

BACA JUGA: Formula 1 Kehilangan Satu Pembalap

Setelah rangkaian perjalanan ke Spanyol itu, Evan kembali mendapatkan kesempatan yang sama untuk mmengikuti trial bersama UE Llagostera tim Segunda Division Spanyol selama sepekan pada pertengahan 2015 lalu. 

Nah, kali ini, Evan berkesempatan untuk menunjukan kemampuannya di lapangan hijau bersama Reial Club Deportiu Espanyol de Barcelona B atau Espanyol B.

BACA JUGA: Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi Gigit Jari

Tim yang bermarkas di Catalonia, Spanyol itu saat ini berkompetisi di Segunda Division B atau kasta ketiga sepak bola Spanyol, dan Evan mendapat kesempatan selama empat bulan untuk menguji kemampuannya di sana. ”Saya akan berusaha untuk memaksimalkan kesempatan ini demi karir sepak bola ke depan,” kata Evan, kemarin (2/2). 

Perjalanan Evan ke Espanyol B tersebut adalah hasil kerjasama Nine Sports salah satu perusahan yang konsern dengan sepak bola dalam negeri. 

BACA JUGA: Merapat ke City, Klopp Puji Guardiola, Hughes Beri Peringatan

CEO Nine Sports, Arif Wicaksono mengatakan bahwa Evan dipanggil lagi ke Spanyol atas kerja sama pihak Liga Nacional de Futbol Profesional (LFP) selaku operator kompetisi profesional di Spanyol. 

Menurut Arif, pihak LFP kepincut dengan penampilan Evan saat mereka menjalani tur di Spanyol. Ketika itu, Evan bermain cukup apik ketika melawan Barcelona B yang diperkuat oleh Luis Suarez dan Thomas Vermaelen. “Selepas laga itu, pihak La Liga menghubungi kami untuk membawa Evan ke Spanyol,” tegasnya. 

Sebelum berangkat ke Spanyol, Evan meluangkan waktunya untuk bertemu dengan Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi. Saat berpamitan tersebut, Nahrawi membekali Evan dengan sebuah sarung berwarna hijau dan sebuah tasbih untuk berzikir. Harapannya, Evan tidak hanya bersemangat bermain bola, namun juga semangat beribadah.

“Saya selalu melihat Evan berselebrasi dengan sujud syukur saat mencetak gol. Saya berharap, kalau sudah di Spanyol dan berhasil mencetak gol, selebrasinya juga harus tetap sama,” kata menteri asal Partai Kebangkitan Bangsa itu. 

“Semoga keberangkatan Evan bisa menjadi motivasi bagi pemain lainnya untuk bersaing di sepak bola dunia terutama di Eropa,” harapnya. 

Selama berada di Spanyol, Evan akan ditemani dengan Fuguh Pangestu salah satu rekan bermainnya di Surabaya. Menurut Ana, ibu kandung Evan, Fuguh masih termasuk familinya. 

“Dia (Fuguh, Red) akan menemani Evan selama di Spanyol. Ya, biar Evan punya teman ngobrol selama di sana,” kata Ana di kantor Kemenpora. (ben)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gila! Man City Suntik Dana Rp2,85 Triliun untuk Guardiola Pilih Pemain


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler