Ade Armando Babak Belur di Tengah Demo, Begini Komentar Roy Suryo

Senin, 11 April 2022 – 18:27 WIB
Roy Suryo. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Politikus Partai Demokrat Roy Suryo menanggapi soal Ade Armando yang menjadi korban pengeroyokan saat hadir di tengah demostrasi di depan gerbang Gedung DPR/MPR, Senin (11/4) sore.

Roy Suryo mengaku tidak menyetujui adanya kekerasan dalam aksi demonstrasi mahasiswa tersebut.

BACA JUGA: Ade Armando Dipukuli, Pelaku Diduga Pria dengan Ciri-ciri Ini

"Saya juga tidak setuju kekerasan, apalagi sampai jatuh korban. Namun, memang sebaiknya semua introspeksi dan tahu diri," kata Roy dalam keterangannya.

Mantan Menteri Pemuda dan Olahrga (Menpora) itu pun yakin ada pemicu yang menyebabkan terjadinya pengeroyokan terhadap Ade Armando.

BACA JUGA: Protes Demo Mahasiswa Hari Ini, Nikita Mirzani: Duh, Gusti...

"Pengeroyokan AA (Ade Armando) ini pasti ada pemicunya. Tidak mungkin terjadi spontan, kecuali oleh penyusup sebagaimana 'analisis' selama ini," ujarnya.

Roy Suryo pun turut prihatin dan berharap Ade Armando segera sembuh.

BACA JUGA: Ada Remaja Bawa Selongsong Peluru Mau Ikut Demo Mahasiswa

Dosen Universitas Indonesia (UI) sekaligus pegiat media sosial Ade Armando menjadi korban pengeroyokan di tengah demostrasi di depan gerbang Gedung DPR/MPR.

Ade Armando tiba-tiba menjadi sasaran amukan sekelompok orang yang berada di lokasi aksi unjuk rasa mahasiswa. Pelaku tidak terlihat menggunakan atribut mahasiswa.

Akibat aksi kekerasan tersebut, kedua mata Ade Armando mengalami bengkak.

Celana Ade Armando juga dilucuti oleh kelompok yang tidak bertanggung jawab tersebut.

Setelah dikeroyok, tiga polisi membopong Ade Armando ke dalam Gedung Parlemen.

Adapun kedatangan Ade Armando dalam demonstrasi untuk memberikan dukungan moril kepada mahasiswa yang demo hari ini.

"Saya salah satu pihak yang menolak perpanjangan masa jabatan presiden dan penundaan pemilu," kata Ade Armando di depan Gedung Parlemen, Senin siang. (cr1/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Demo 11 April: Transjakarta Alihkan Rute, Cek di Sini


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler