jpnn.com - JAKARTA – Adhyaksa Dault rupanya menaruh perhatian terhadap industri film nasional. Pria yang juga Ketua Kwartir Nasional itu bangga dengan film yang membangkitkan mental generasi muda Indonesia.
"Bicara revolusi mental yang dikumandangkan Bapak Presiden, revolusi mental yang paling efektif salah satunya adalah melalui film. Saya sangat senang dengan film yang menginspirasi ini," ujar Adhyaksa setelah menyaksikan film Ketika Mas Gagah Pergi (KMGP) di Plaza Senayan, XXI, Sabtu (30/1).
BACA JUGA: Demi Jualan Bella Shofie Hapus Foto Suami
Mantan Menpora era Susilo Bambang Yudhoyono itu berharap, film nasional punya kualitas untuk mengembangkan mental kuat generasi muda tanah air.
"Saya sebagai ketua Kwarnas Pramuka sangat senang dengan film seperti ini. Karena kondisi arus informasi yang sangat deras, tentu saja menjadi cobaan bagi generasi muda. Dan melalui film ini, karakter anak muda Indonesia bisa terbangun," ujar mantan Ketum KNPI itu.
BACA JUGA: Jessica: Hidup Aku Saat Ini Sempurna
Di sisi lain, produser serta penulis KMGP Helvy Tiana Rosa mengaku senang dengan kehadiran Adhyaksa.
"Saya sangat bangga, karena beliau adalah orang yang tegas, muda, cerdas, supel, penuh pergaulan dari berbagai kasta. Yang pasti, beliau layak jadi pemimpin," tegas Helvy. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Ferry Anggara jadi Sopir Pribadi, Begini Kata Ely Sugigi
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mpok Elly Hamil, Ferry: Saya Mau Buktiin...
Redaktur : Tim Redaksi