Adipati Dolken: Kenapa Nggak Gue Manfaatin Sekalian?

Rabu, 12 Oktober 2016 – 23:36 WIB
Adipati Dolken. Foto: Gilang/JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Adipati Dolken tertarik membuka bisnis lensa kamera karena menyukai dunia fotografi. ‎

"Visualnya yang gue suka. Foto gue suka, film gue suka. Gue suka penyampaian yang ada di kepala orang dalam bentuk gambar," kata Adipati usai press screening film Catatan Dodol Calon Dokter di Gandaria City, Jakarta, Rabu (12/10).

BACA JUGA: Adipati Dolken: Gue Harus Mapan Dulu

Pemain film Perahu Kertas ini mengaku sangat suka mendengar ketika orang bercerita.

Pasalnya, hal itu bisa membuat dia membayangkan mengenai kisah yang disampaikan.

BACA JUGA: Bermula Dari Sosmed, Aurelie Moeremans Akhirnya..

"Buat gue itu menakjubkan karena kita bisa ngelihat apa yang dia pikirin dari gambar, foto, cerita. Jadi buat gue hal itu sangat priceless," ucap Adipati.

‎Namun, Adipati tidak akan menjual beli lensa kamera. Ia memutuskan untuk menyewakan.

BACA JUGA: Tahu Nggak? Artis Berparas Cantik Ini Ternyata Ditolak Sana-sini Lho

Keputusan ini Adipati ambil karena ia melihat tidak banyak orang yang bergerak di bisnis itu.

"Buat gue ini lahan masih jarang. Apalagi gue kerja di film kenapa lahan ini enggak gue manfaatin sekalian? Gue lagi cari link aja siapa yang mau nyewa,"‎ ungkap Adipati. (gil/jpnn)‎

BACA ARTIKEL LAINNYA... Usia Sudah 25 Tahun, Adipati Nggak Mikir Asmara


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler