AFC Bournemouth 0-4 Liverpool: Mohamed Salah Ukir Rekor

Minggu, 09 Desember 2018 – 05:50 WIB
Mohamed Salah berhak membawa pulang bola yang dipakai dalam laga AFC Bournemouth vs Liverpool, Sabtu (8/12) malam WIB. Foto: premierleague

jpnn.com, BOURNEMOUTH - Liverpool menjaga catatan belum terkalahkan di Premier League musim ini usai menang 4-0 di markas AFC Bournemouth, Sabtu (8/12) malam WIB.

Dalam laga pekan ke-16 di Vitality Stadium itu, Mohamed Salah menjadi bintang lapangan dengan mencatat hat-trick. Salah membukukan gol pada menit ke-25, 48 dan 77. Satu gol Liverpool lainnya lahir dari bunuh diri Steve Cook di menit ke-68.

BACA JUGA: Supriadi Cerita Pengalaman 2 Pekan di Liverpool

BACA JUGA: Gol di Menit 96 Bawa Liverpool Menang dari Everton

Hat-trick ini membuat Salah kini memimpin daftar pencetak gol terbanyak di Premier League (bersama Pierre Emerick Aubameyang/Arsenal) dengan sepuluh gol.

Opta melansir, tiga gol itu juga membuat pemain asal Mesir tersebut menjadi pemain Liverpool pertama yang mencetak tiga gol saat laga away, setelah Luis Suarez (Maret 2014 di kandang Cardiff).

BACA JUGA: Bintang Liverpool Kenang Momen Indah Bersama Inter Milan

Di klasemen sementara, Liverpool memimpin dengan 42 poin dari 16 laga, diikuti Manchester City 41 poin dengan jumlah pertandingan yang sama. (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PSG Vs Liverpool: Tuan Rumah Harus Menang, Kalau Tidak..


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler