Agenda Megawati Soekarnoputri di Hari Lebaran

Rabu, 05 Juni 2019 – 13:10 WIB
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri di Istana Negara Jakarta, Selasa (21/5). Foto: M Fathra Nazrul/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menggelar open house di kediamannya, Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, Rabu (5/6).

Selain menggelar agenda open house, Presiden Kelima RI ini juga memiliki sejumlah agenda lainnya.

BACA JUGA: Idulfitri Momentum Tepat Jokowi dan Prabowo Bertemu Perlihatkan Kerukunan

BACA JUGA : Sejumlah Pejabat Negara Sowan ke Ibu Megawati

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan, open house di kediaman Megawati merupakan tradisi untuk bersilaturahmi dan mendekatkan diri.

BACA JUGA: Idulfitri 1440 H: SBY dan Keluarga Berziarah ke Makam Ibu Ani

"Ini hari yang sangat baik, hari kemenangan di mana kita bersama-sama berhalalbihalal. Karena itu secara khusus Ibu Megawati Soekarnoputri dan keluarga besar beliau dan keluarga besar PDIP mengucapkan selamat Hari Raya Idulfitri, mohon maaf lahir dan batin pada seluruh masyarakat Indonesia," kata Hasto.

BACA JUGA : Pertemuan SBY-Megawati, Andi Arief : Kehendak Sejarah dalam Politik

BACA JUGA: Selesai Salat Id, Gubernur Anies Bagi-Bagi Duit

Hasto mengatakan, Megawati juga direncanakan untuk menerima kunjungan Presiden RI Joko Widodo. Mengenai waktunya, kata Hasto, masih tentatif.

"Masih koordinasi sama Pak Pramono Anung (Sekretaris Kabinet)," jelas politikus asal Yogyakarta ini.

Setelah menerima kunjungan presiden, Megawati rencananya ingin menemui sang kakak, Guntur Soekarnoputra.

"Sebagai tradisi untuk menghormati yang lebih senior yang lebih sepuh, kakak beliau," pungkas Hasto. (tan/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sejumlah Pejabat Negara Sowan ke Ibu Megawati


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler