Agustiar Sabran Ajak Generasi Muda Bisa Berkolaborasi Memajukan Kalteng

Senin, 26 Agustus 2024 – 23:07 WIB
Cagub Kalimantan Tengah Agustiar Sabran. Foto: Source for JPNN.com.

jpnn.com - JAKARTA - Calon Gubernur Kalimantan Tengah (Cagub Kalteng) Agustiar Sabran meyakini adanya potensi besar di dalam diri generasi muda. 

Oleh karena itu, Agustiar sebagai pemimpin yang peduli terhadap generasi muda, percaya bisa membawa kemajuan Kalteng.

BACA JUGA: Agustiar Sabran-Edy Pratowo Terima Rekomendasi Gerindra, Siap Bantu Pemerintahan Prabowo

Menurut Agustiar, generasi muda bisa melanjutkan tongkat estafet perjuangan di masa depan. Sebab itu, dia mulai fokus meninkatkan potensi generasi muda di Kalteng.

Agustiar menilai generasi muda bisa melanjutkan cita-cita bangsa. Menurut dia, idealisme generasi muda mampu membawa kemajuan bagi bangsa dan negara.

BACA JUGA: Hasil Survei Menjelang Pilgub Kalteng: Elektabilitas Agustiar Sabran Tertinggi

"Pemudalah yang menjadi penerusan cita-cita tersebut dengan memiliki pemikiran yang idealis dan kecakapan dalam bertindak," ucap Agustiar dalam keterangannya, Senin (26/8). 

Sebab itulah, Agustiar ingin generasi muda di Kalteng bisa ikut berkontribusi terhadap kemajuan negara. Dia bertekad memberikan perhatian penuh kepada anak-anak muda di Bumi Tambun Bungai.

BACA JUGA: Pilkada Kalteng 2024, Gerindra Resmi Dukung Agustiar Sabran

Agustiar mengatakan bahwa generasi muda Kalteng tidak kalah dengan yang ada di daerah lain. Dia melihat,anak muda Kalteng juga punya potensi besar meneruskan tongkat estafet kepemimpinan. 

"Mereka (generasi muda) memiliki kualitas yang tidak kalah. Semangat pembaruan yang lahir dari pemikiran mereka merupakan buah dari kerja keras dan disiplin yang menjadi simbol kemajuan bangsa," tutur Agustiar.

Diketahui, Agustiar akan maju di Pilgub Kalteng dengan menggandeng Edy Pratowo sebagai cawagub. Dia bersama Edy sudah mendapat dukungan penuh dari tiga partai besar, yakni Gerindra, PKS, dan PAN.

Keduanya konkret melanjukan berbagai program pembangunan yang sudah berjalan di Kalteng. Dengan begitu, Agustiar dan Edy bisa menjadikan Kalteng sebagai provinsi yang maju, berkah, dan bermartabat. (*/boy/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler