jpnn.com, JAKARTA - Musikus sekaligus politikus Ahmad Dhani bakal bebas dari LP Cipinang, Jakarta Timur, pada hari ini, 30 Desember 2019. Konon, kebebasan pentolan Dewa 19 itu bakal disambut ribuan pendukung mulai pukul 10.00 WIB.
Hal tersebut diungkap oleh rekan dan juru bicara keluarga Ahmad Dhani, Lieus Sungkharisma kepada awak media di LP Cipinang, Jakarta Timur, baru-baru ini.
BACA JUGA: 5 Ribuan Massa Siap Sambut Pembebasan Ahmad Dhani
"Nanti akan ada ratusan atau bahkan sampai ribuan orang yang menjemput dan mengantarkan Ahmad Dhani," kata Lieus Sungkharisma.
Menurut Lieus, pendukung serta penggemar bakal melakukan konvoi saat Ahmad Dhani bebas. Mereka akan mengantarkan pentolan suami Mulan Jameela itu dari LP Cipinang Jakarta Timur ke rumahnya di kawasan Pondok Indah Jakarta Selatan.
BACA JUGA: Mulan Jameela Dilarang Jemput Ahmad Dhani saat Bebas?
"Mau konvoi diantar ke rumahnya karena banyak antusias masyarakat yang ingin mengantar," ucapnya.
Sebelumnya, Ahmad Dhani ditahan di LP Cipinang, Jakarta Timur sejak akhir Januari 2019 lalu. Saat itu, ayah Al Ghazali tersebut divonis 18 bulan lantaran kasus ujaran kebencian.
BACA JUGA: 3 Berita Terheboh: Ratna Sarumpaet Ungkap Targetnya, Fan Akan Sambut Ahmad Dhani
Namun Ahmad Dhani dan tim pengacara kemudian mengajukan banding atas vonis itu. Hasilnya, Pengadilan Tinggi Jakarta memotong masa hukuman mantan suami Maia Estianty tersebut hingga menjadi satu tahun penjara. Selain itu dia juga mendapat remisi satu bulan. (mg3/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra