Ahmad Dhani Kepo Fatin Pernah Pacaran atau Belum

Sabtu, 20 April 2013 – 13:04 WIB
Fatin. FOTO: facebook
BERDUET dengan Vina Panduwinata menyanyikan lagu berjudul 'Logika' membuat Ahmad Dhani ingin tahu apakah Fatin Shidqia Lubis sudah pernah merasakan jatuh cinta.

Pasalnya, Dhani sempat menilai anak didik Rossa tersebut tampak terlihat masih main-main saat menyanyikan lagu bernuansa jatuh cinta.

"Kamu anggep lagu ini kayak mainan aja ya? Saya jadi pengen kepo-in (pengen tahu-red) kamu, kamu ini udah punya pacar atau belum?," tanya Dhani saat memberikan komentar pada Fatin di atas panggung X Factor Indonesia, Studio 8 RCTI Kebon Jeruk, Jakarta, Jumat (19/4) malam.

Mendengar pertanyaan Dhani, mama Ina- panggilan akrab Vina Panduwinata- juga sempat menanyakan hal serupa saat latihan dengan Fatin. "Itu juga pertanyaan mama Ina saat pertama kali latihan sama Fatin," saut mama Ina.

Mentor lain yakni Bebi Romeo menilai sikap Fatin dalam membawakan lagu ini terbilang apa adanya.

"Saya lihat antara mama Ina dan Fatin beda dari cara bernyanyinya. Kalau Fatin nyanyinya kayak main-main dalam lagu ini gak ada masalah. Ya mungkin begini rasanya kalau anak umur 16 tahun ngerasa jatuh cinta, ya unyu-unyu gini," tutur Bebi.

Mendengar pertanyaan para mentor tersebut, dengan malu-malu Fatin menjawab kalau dirinya sudah pernah jatuh cinta dan sudah pernah punya pacar.

"Udah pernah (jatuh cinta-red) tapi untuk sekarang lagi fokus sama nyanyi," jawab Fatin dengan muka memerah. (chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kecantikan Cucu Elvis Mirip Ibu dan Neneknya

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler