jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok ingin menghilangkan stigma bahwa pegawai negeri sipil (PNS) DKI yang ditugaskan ke Kepulauan Seribu merupakan buangan.
Karena itu, PNS DKI yang ditugaskan di Kepulauan Seribu akan mendapatkan tunjangan kinerja daerah berbeda. Salah satunya ialah golongan mereka tidak akan diturunkan.
BACA JUGA: Ahok Siap Kucurkan Anggaran Besar ke Peââ¬Å½mkab Kepulauan Seribu, Asalââ¬Â¦
"Orang kalau dikirim ke Kepulauan Seribu (menganggap) ini sebagai tempat hukuman," kata Ahok dalam musyawarah perencanaan pembangunan di kantor Bupati Kepulauan Seribu, Selasa (7/4).
Ahok mengibaratkan PNS DKI yang ditempatkan di Kepulauan Seribu seperti TNI yang mendapatkan tugas ke Timor-Timur. Karena itu, perlu ada perlakuan khusus untuk mereka.
BACA JUGA: Ini Cara Pemkab Kepulauan Agar Menarik Perhatian Calon Wisawatan
Mantan Bupati Belitung Timur itupun memberikan saran kepada Kepala BKD DKI Agus Suradika guna melakukan rotasi PNS DKI di Kepulauan Seribu. Dia menjanjikan ada kenaikan golongan bagi PNS DKI di sana.
"Kalau bisa golongan mereka yang dari Kepulauan Seribu naik. Karena mereka menjadi ikon pembangunan," tandas Ahok. (gil/jpnn)
BACA JUGA: Soroti Listrik di Kepulauan Seribu, Ahok: Kayak Orang Tua Mau Mati
BACA ARTIKEL LAINNYA... Video Bahasa Toilet Diputar Panitia Angket, Ahok: Lumayan tuh, Keren
Redaktur : Tim Redaksi