jpnn.com - JAKARTA – Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menyebut ada kemungkinan dirinya akan didukung oleh PAN dan PKB pada saat Pemilihan Kepala Daerah DKI 2017.
Ahok menyatakan hal itu bukan tanpa alasan. Ia sudah bertemu dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan pada saat ada acara di Istana.
BACA JUGA: Partai Hanura Dukung Ahok? Ini Penjelasannya
“Mereka (PAN) kalau saya surveinya tinggi maka kemungkinan akan dukung,” kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Kamis (17/3).
Mantan Bupati Belitung Timur itu juga yakin bakal didukung oleh PKB. Ahok menjelaskan, PKB memberikan dukungan didasarkan pada survei dan visi misi.
BACA JUGA: Ini yang Bikin Ahok Cacat di Mata PKB
“Patokan PKB sederhana, kalau di survei bisa menang dan visi misinya jelas, biasanya juga dukung,” ungkap Ahok.(gil/jpnn)
BACA JUGA: Ahok atau Dhani...Pilih yang Mana Ya?
BACA ARTIKEL LAINNYA... PDIP: Kami yang Berdarah-darah untuk Ahok
Redaktur : Tim Redaksi