Ahsan / Hendra Terhenti, Fajar / Alfian dan Ginting Tembus Semifinal Swiss Open 2019

Sabtu, 16 Maret 2019 – 05:38 WIB
Anthony Sinisuka Ginting. Foto: Badminton Indonesia

jpnn.com, BASEL - Juara All England 2019 Mohammad Ahsan / Hendra Setiawan terhenti di perempat final Swiss Open 2019, Sabtu (16/3) dini hari.

Dalam pertandingan di St. Jakobshalle Basel, Ahsan / Hendra menyerah di tangan ganda Taiwan Lee Yang / Wang Chi Lin 26-24, 7-21, 12-21 dalam pertandingan berdurasi 48 menit (statistik BWF).

BACA JUGA: Pukul Unggulan Kedua, Rinov / Pitha Lolos ke Semifinal Swiss Open 2019

“Kami sudah mencoba semaksimal mungkin, tetapi lawan tampil lebih bagus, dan mereka masih fresh,” kata Ahsan seperti dikutip dari Badminton Indonesia.

“Tidak ada masalah dengan cedera betis saya, kekalahan hari ini memang karena lawan tampil lebih baik. Tenaga mereka lebih besar, pertahanan rapat, serangannya keras dan kami kalah kecepatan,” ujar Hendra.

BACA JUGA: Indonesia Kirim 5 Wakil ke Perempat Final Swiss Open 2019

Sementara ganda putra Merah Putih lainnya, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto menang atas sesama Indonesia Wahyu Nayaka / Ade Yusuf 21-10, 21-17. Pada semifinal malam ini, Fajar / Rian akan meladeni ganda Inggris Marcus Ellis / Chris Langridge.

Dari nomor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting berhasil lolos ke semifinal usai menyingkirkan Lin Dan 14-21, 21-8, 21-11. Ginting butuh waktu 59 menit (statistik BWF) mengalahkan Super Dan.

BACA JUGA: Jonatan Christie Kalah dari Peringkat 47 Dunia di 16 Besar Swiss Open

(Baca Juga: Pukul Unggulan Kedua, Rinov / Pitha Lolos ke Semifinal Swiss Open 2019)

Di semifinal, Ginting akan berhadapan dengan pemain Tiongkok lainnya, Shi Yuqi. (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ahsan / Hendra Tak Ambil Pusing soal Bonus Juara All England 2019 dari Kemenpora


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler