AirAsia Menghadirkan Inflight Meals Tasting, Ada 3 Menu Andalan

Rabu, 10 Juli 2024 – 15:31 WIB
Program Inflight Meals Tasting dari AirAsia. Foto: REUTERS/LIM HUEY TENG

jpnn.com, JAKARTA - AirAsia menjadi maskapai pertama yang menghadirkan Inflight Meals Tasting.

Program Inflight Meals Tasting diselenggarakan AirAsia pada rute penerbangan Jakarta (CGK) ke Bangkok (DMK) pada 8 Juli 2024.

BACA JUGA: Promo Tiket ke Luar Negeri Pakai AirAsia, Mulai Rp 300 Ribuan

Penumpang yang beruntung bisa merasakan pengalaman unik menyicipi tiga menu andalan yang telah dipersiapkan tim kuliner AirAsia.

Ketiga menu kuliner tersebut, ialah Nasi Lemak Pak Nasser yang merupakan hidangan terlaris dari AirAsia.

BACA JUGA: AirAsia Menggelar Promo Diskon Tiket ke Luar Negeri, Mulai dari Nol Rupiah

Hidangan khas Malaysia itu terdiri dari nasi lemak yang gurih, ayam rendang yang kaya rempah, sambal pedas, telur rebus, kacang tanah goreng, dan ikan bilis.

Kemudian, Chicken Rice Uncle Chin pilihan sempurna bagi penggemar masakan Hainan.

BACA JUGA: AirAsia MOVE Hadirkan Jaminan Harga Terendah, Cek Tiketnya

Daging ayam yang lembut disajikan dengan nasi harum yang dimasak dengan kaldu ayam, dilengkapi saus jahe dan saus sambal yang menyegarkan.

Kalau kamu vegetarian atau lagi suka plant based ada juga menu Plant Based Nasi Rendang.

Menu baru itu ramah vegetarian dan menjadi yang pertama dalam kategori di AirAsia.

Nasi yang lezat disajikan dengan rendang berbahan dasar jamur, memberikan alternatif sehat tanpa mengurangi kenikmatan rasa rendang yang kaya rempah.

Direktur Utama Indonesia AirAsia, Veranita Yosephine meyampaikan AirAsia berkomitmen untuk selalu memberikan layanan terbaik bagi penumpangnya.

Inflight Meals Tasting adalah salah satu wujud nyata dari komitmen tersebut, yang mana AirAsia enggak cuma berfokus pada harga kursi yang terjangkau, tetapi juga kualitas pengalaman terbang yang menyenangkan.

Inflight Meals Tasting kali ini, AirAsia turut mengundang banyak bintang tamu, influencer dan food vlogger juga, seperti Vindes, @sibungbung, @foodirectory, @doyanmakanjkt, @foodventurer dan masih banyak lagi!

Pastikan kamu terbang bersama AirAsia dan rasakan sendiri sensasi Inflight Meals Tasting yang pertama kali diadakan oleh maskapai penerbangan. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... AirAsia Gelar Program Kursi Gratis dan Tarif Terendah Terbang ke Luar Negeri


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler