Ajax Juara Liga Belanda, 3 Klub Masih Bersaing Rebut Tiket Liga Champions

Senin, 03 Mei 2021 – 20:39 WIB
Para pemain Ajax melakukan selebrasi dalam seremoni penyerahan trofi Liga Belanda seusai mengunci gelar juara musim 2020/21 dengan menundukkan Emmen di Stadion Johan Cruijff Arena, Amsterdam, Belanda, Minggu (2/5/2021). (ANTARA/REUTERS/SIPA USA/PRO SHOTS)

jpnn.com, BELANDA - Ajax Amsterdam dipastikan merengkuh gelar juara Liga Belanda.

Ajax juara setelah berhasil meraih kemenangan atas Emmen dalam laga pekan ke-31.

BACA JUGA: Keren! Bottas Telikung Duet Pembalap Red Bull yang Terus Menempel Ketat

Raihan tiga angka membuat posisi mereka di puncak klasemen tak bisa dikejar tim mana pun.

Menjamu Emmen di Johan Cruijff Arena, Amsterdam, Minggu malam tadi, Ajax yang cuma butuh hasil imbang untuk juara, menandai pesta mereka dengan kemenangan telak 4-0.

BACA JUGA: Liga Spanyol Ketat, 4 Klub Teratas Hanya Selisih 3 Poin

Kemenangan itu membuat tim besutan Erik ten Hag kini mengoleksi 79 poin.

Raihan tersebut sudah pasti tidak bisa dikejar oleh tim mana pun dengan musim yang menyisakan tiga putaran pertandingan untuk dijalani.

BACA JUGA: Tottenham Gigit Jari, Pelatih Incaran Malah Perpanjang Kontrak

Ajax mengawinkan trofi Piala KNVB yang mereka menangi dua pekan lalu dengan gelar juara ke-35 mereka, sembari mengunci satu tiket fase grup Liga Champions musim depan.

Dalam laga lain yang berlangsung lebih larut, PSV Eindhoven dipaksa bermain imbang 2-2 oleh tamunya Heerenveen di Stadion Philips.

Tambahan satu poin membuat PSV yang berada di posisi kedua masih unggul satu poin dari AZ Alkmaar yang sehari sebelumnya menang di markas RKC Waalwijk.

PSV saat ini memimpin perburuan tiket babak kedua kualifikasi Liga Champions musim depan dengan raihan 65 poin, ditempel ketat AZ (64) serta masih bisa disusul oleh Vitesse Arnhem (60) yang ada di peringkat keempat.

Sementara Feyenoord yang ada di posisi kelima dengan 55 poin sudah tidak mungkin meraih tiket Liga Champions.

Feyenoord menelan kekalahan 2-3 dalam lawatan ke markas tim juru kunci ADO Den Haag, Minggu petang tadi.

Feyenoord hanya bisa paling maksimal finis di urutan ketiga atau meraih tiket babak playoff kualifikasi Liga Europa musim depan.

Bagi ADO (19) kemenangan itu memelihara asa mereka menghindari ancaman degradasi dan mereka kini wajib meraih setidaknya enam poin untuk mentas dari zona merah.

Sementara itu, Utrecht yang menundukkan Willem II dengan skor 3-2 pada Minggu dini hari WIB, mengunci kepesertaan dalam babak playoff perebutan tiket babak kualifikasi kedua kompetisi kasta ketiga Eropa, Liga Conference.(Antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler