Aji: Kami Lambat Panas Makanya Kalah Besar dari Sriwijaya FC

Minggu, 03 Juni 2018 – 15:28 WIB
Pelatih Persela Aji Santoso. Foto: Angger Bondan/Jawa Pos

jpnn.com, LAMONGAN - Pelatih Persela Lamongan Aji Santoso tak bisa menyembunyikan kekecewaannya setelah timnya takluk dengan skor 1-5 dari Sriwijaya FC di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, Sabtu (2/6) malam.

Menurut dia, ada beberapa faktor yang membuat tim menurun performanya. Tapi, yang paling pasti adalah soal kelelahan dari pemain utamanya karena serta kekurangan stok pemain langganan starter.

BACA JUGA: Madura United Vs Bali United: Siap Tebus Kesalahan

"Secara permainan kami cenderung lambat panas. Baru terasa ada pergerakan di babak kedua, tapi saat itu kami sudah defisit tiga gol," kata Aji Santoso, saat dihubungi Minggu (3/6) siang.

Memang, dia memasukkan Fahmi Al Ayyubi untuk menambah daya gedor. Taktik itu berhasil, tapi saat sudah tertinggal 3-0, bukan perkara mudah untuk menekan lawan yang sudah percaya diri, tinggi motivasi, dan mentalnya bagus.

BACA JUGA: Tekad Kuat Bali United Hindari Zona Degradasi

"Lawan nyaris tak membuat kesalahan sama sekali. Ini karena mereka sudah nyaman bermain. Karena itu kerja keras kami mudah sekali dipatahkan," tandasnya. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Persija vs Persebaya: Green Force Krisis Winger

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemain dan Pelatih Persebaya Kembali Kena Denda Komdis PSSI


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler