Aji Putuskan Nasib Tiga Pemain setelah 7 Kali Latihan

Minggu, 26 Maret 2017 – 07:27 WIB
Pelatih Arema FC Aji Santoso. Foto: Doli Siregar/Radar Malang/dok.JPNN.com

jpnn.com, MALANG - Pelatih Arema FC Aji Santoso benar-benar ingin mengetahui kualitas tiga pemain yang sekarang sedang seleksi. Mereka adalah Andrea Bittar, Andrianto, dan Dalmiansyah.

Salah satu caranya dengan menurunkan tiga pemain tersebut dalam uji coba melawan tim Liga 2 Kepri Jaya FC, lusa (28/3).

BACA JUGA: Arema FC Tunggu Kepastian Regulasi Marquee Player

Uji coba ini belum pasti bakal digelar di stadion mana. ”Kami memberikan waktu kepada pemain yang ikut seleksi untuk bermain sehingga bisa dinilai kemampuannya,” kata Aji Santoso, kemarin (25/3).

Selain itu, dia juga bisa memutuskan nasib tiga pemain itu setelah lima hingga tujuh hari ikut latihan. Hingga saat ini, mereka baru mengikuti latihan tiga hari.

BACA JUGA: 200 Aremania Diundang Hadiri Acara Bertemu Sang Juara

”Untuk saat ini belum bisa menilai, mereka baru tiga kali ikut latihan. Tidak adil kalau buru-buru memutuskannya,” kata pria tiga anak ini.

Andrea Bittar, 25, adalah pemain kelahiran Perancis yang sudah menjadi warga negara Indonesia (WNI).

BACA JUGA: Arema FC Berburu Pemain yang Cirinya Seperti Ini

Pemain yang bisa sebagai gelandang serang dan sayap ini lama tinggal di Bali.

Sedangkan Andrianto adalah pemain Metro FC dan Dalmiansyah pemain dari Aji Santoso International Football Academy (ASIFA) yang pernah membela Timnas U-19.

Mantan pemain Arema Era Galatama ini menambahkan, tiga pemain itu sudah mulai beradaptasi dengan tim.

Tapi, perlu laga uji coba agar mengetahui performanya lebih detail. Selain pemain seleksi, pemain Arema FC yang jarang tampil akan dimainkan dalam uji coba.

Seperti Oky Derry, Dio Permana, dan Muhammad Rafli. Aji menyatakan, untuk Cristian Gonzales masih disimpan dulu, karena belum pernah ikut latihan.

Aji menambahkan, semakin banyak pemain muda dari Akademi Arema atau dari tim lain yang bergabung dengan Arema FC akan memberi nilai ekonomis.

”Bisa jadi pemain muda ini bersinar tahun depan sehingga memberikan nilai ekonomis bagi tim,” imbuhnya.

Untuk diketahui, rencana awal Aji hanya akan merekrut 26 pemain untuk Liga 1.

Tapi, karena ada kuota tiga pemain U-22 yang wajib dimainkan, ada kemungkinan Arema FC menambah empat pemain lagi.

”Kami masih berdiskusi, kalau memungkinkan ya mendaftarkan 30 pemain untuk antisipasi kekurangan pemain jika ada pemain cedera maupun dipanggil timnas,” ucapnya.

Untuk saat ini, dia lebih memprioritaskan pemain yang bisa bermain di banyak posisi, sehingga tidak pakem di satu posisi saja.

Itu agar berjaga-jaga kalau situasinya kekurangan pemain di posisi seperti bek atau striker.

”Pengganti Fellipe Bertoldo juga kami upayakan bisa bermain di banyak posisi, terutama bek. Sebab, persediaan pemain belakang sangat kurang, sedangkan pemain tengah melimpah,” kata pria asli Kepanjen ini seperti diberitakan Radar Malang (Jawa Pos Group).

Sementara itu, untuk launching tim Arema FC, Aji menyatakan, rencananya akan diselenggarakan pada Sabtu mendatang (8/4).

Launching ini akan dilangsungkan bersamaan uji coba dengan tim yang sepadan.

Hingga saat ini, Arema FC masih mencari lawan uji coba dengan tim yang sepadan. (asa/c2/riq)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bertoldo Yakin Bakal Kembali ke Arema FC


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler