jpnn.com, MAKASSAR - PSM Makassar sukses mengamankan tiga poin penuh saat menjamu tamunya Persebaya Surabaya pada lanjutan Liga 1 musim 2022/2023.
Bermain di Stadion Gelora BJ Habibie, PSM menang dengan skor 3-0.
BACA JUGA: Klasemen Liga 1 Setelah PSM Hancurkan Persebaya 3-0
Persebaya pun harus pulang dengan tangan hampa.
Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso memuji PSM pantas meraih kemenangan.
BACA JUGA: PSM Makassar Hajar Persebaya di Stadion BJ Habibie
Kunci kemenangan tersebut menurut Aji karena sepanjang laga para pemain PSM tampil konsiten.
"Sepanjang laga para pemain PSM bermain menyerang, terutama pemain mudanya," kata Aji Santoso seusai laga, Sabtu (10/9) malam.
Selain itu, Aji Santoso mengakui anak asuhnya banyak melakukan kesalahan, termasuk saat para pemain PSM mencetak gol.
"Semua gol mereka murni karena kesalahan pemain saya dan pemain PSM sukses memenfaatkan itu," tambahnya.
Aji Santoso berjanji akan memperbaiki berbagai kesalahan yang dilakukan anak asuhnya.
"Kami akan membenahi berbagai keselahan pada laga ini. Selamat buat PSM Makassar," terangnya.
Sebelumnya, tiga gol PSM Makassar dicetak oleh Ramadhan Sananta pada menit ke-16, Yakob Sayuri 45', dan Yuran Fernandes pada menit 59 (penalti).
Dengan hasil itu, PSM Makassar mencetak rekor fantastis di kompetisi tertinggi sepak bola tanah air tersebut.
Mereka menjadi satu-satunya tim yang tidak pernah terkalahkan. (mcr29/jpnn)
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : M. Srahlin Rifaid