jpnn.com - JAKARTA - Pengamat politik dari CSIS, J Kristiadi menilai sosok Akbar Tandjung di internal Partai Golkar sudah menjadi figur dinamisator
"Saya melihat tokoh dinamisator internal Golkar itu Bang Akbar Tandjung," kata J Kristiadi, dalam diskusi di kawasan Cikini, Jakarta, Minggu (23/3).
BACA JUGA: Wasekjen Golkar: Rapimnas Bisa Mengubah Semuanya
Indikasinya lanjut Kristiadi, akhir-akhir ini semakin banyak spanduk dan baliho Akbar Tandjung di tempat-tempat umum. "Secara kasat mata, properti kampanye Akbar Tandjung itu mengalahkan atribut kampanye Capres Golkar Aburizal Bakrie," ungkap dia.
Bahkan menurut J Kristiadi, berkali-kali Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar itu tegas menyatakan akan ada evaluasi terhadap Capres Partai Golkar.
BACA JUGA: Surya Paloh Mengaku Bangga jadi Anak Medan
"Pada tempat-tempat dan kader Golkar tertentu, Akbar Tandjung malah menyatakan diri siap jadi capres atau cawapres. Ini orang tidak ada matinya," ungkap Kristiadi.(fas/jpnn)
BACA JUGA: Ajak Warga Nahdliyin Dukung Mahfud MD
BACA ARTIKEL LAINNYA... PAN Janji Genjot Program Kerakyatan
Redaktur : Tim Redaksi