Aksi Bela Palestina: Hai Trump, Kamu Akan Rasakan Akibatnya

Jumat, 11 Mei 2018 – 15:25 WIB
Umat Islam saat mengikuti aksi 115 di kawasan Monas, Jakarta, Jumat (11/5). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ribuan umat Islam membanjiri kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta, menggelar aksi bela Palestina, yang juga disebut Aksi 115, Jumat (11/5).

Massa yang tergabung dalam aksi solidaritas untuk Baitul Maqdis (Yerusalem) mengecam langkah Presiden Amerika Serikat Donald Trump memindahkan kantor Kedutaan Besar AS dari Tel Aviv ke Yerusalem, sebagai bentuk dukungan atas langkah Israel memindahkan ibu kotanya dari Tel Aviv ke Yerusalem.

BACA JUGA: Aksi 115: Minta Senjata, FPI Siap Tempur Lawan Donald Bebek

Kecaman antara lain dikemukakan sejumlah ormas pemuda Islam Indonesia. Mereka membacakan ikrar, siap membebaskan Baitul Maqdis dengan harta maupun nyawa.

“Kami pemuda Islam Indonesia mengikrarkan diri membebaskan Baitul Maqdis dengan harta, nyawa untuk kejayaan. Bersiap mengadang Israel dan Amerika,” ujar sejumlah pemuda membacakan ikrar di tengah aksi massa.

BACA JUGA: Aksi 115: Kalau Sarden Ada Cacingnya, Jangan Omong 2 Periode

Pandangan senada juga dikemukakan Dewan Pembina Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Ulama (GNPF-Ulama) Bachtiar Nasir. Dalam orasinya Bachtiar menilai Trump telah mengotori Baitul Maqdis.

"Kami mengingatkan jika kamu terus menerus melancarkan aksimu di muka bumi, kamu akan merasakan akibatnya. Trump, kamu sudah harus siap menerima bayaran dari perbuatanmu yang sudah menistakan, yang sudah mengotori Baitul Maqdis," katanya.

BACA JUGA: Relawan Kebersihan Mematung di Monas

Aksi solidaritas untuk Baitul Maqdis diawali dengan salat Subuh berjamaah. Kemudian dilanjutkan orasi, pembacaan pernyataan sikap dan ditutup dengan salat Jumat berjamaah.

Aksi 115 ini juga dihadiri sejumlah tokoh dan ulama, serta beberapa artis dan lapisan ormas masyarakat. Sejumlah petugas terlihat melakukan pengawalan ketat, terutama di depan Kedubes AS. Arus dari Jalan Medan Merdeka Timur menuju Medan Merdeka Selatan ditutup.(gir/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Massa Aksi 115 Sempatkan Berorasi di Depan Kedubes


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler