Aktor Tampan Ini Bagi-bagi Tepung 1 Kg, Isinya Bikin Kaget

Minggu, 03 Mei 2020 – 00:33 WIB
Aamir Khan. Foto: India.com

jpnn.com, JAKARTA - Aamir Khan jadi omongan publik setelah membagikan bingkisan berisi tepung 1 kilogram (kg) kepada masyarakat miskin yang terdampak Covid-19.

Dalam video yang viral, aktor Bollywood itu dilaporkan mengirimkan sebuah truk berisi paket tepung terigu untuk dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan di New Delhi.

BACA JUGA: Ini Kata Aamir Soal Ketenaran Tiga Khan Bollywood

Tak sedikit warga menolak bantuan tersebut karena dianggapnya 1 kg tepung tidak bernilai apa-apa.

Namun bagi masyarakat miskin, bantuan tersebut sangatlah berarti. Karena itu, mereka tetap datang ke lokasi dan mengantre untuk mendapatkan bingkisan tepung.

BACA JUGA: Demi Bintangi Film Terbaru, Aamir Khan Pangkas 30 Kg Berat Badannya

Beberapa warga yang mendapatkan bingkisan itu langsung membukanya. Warga pun kaget. Ternyata di dalam bingkisan tepung itu juga ada uang tunai 15 ribu rupee atau setara Rp 3 juta.

Dilansir Times of India, Sabtu (2/5), Aamir disebut menginginkan agar bantuannya benar-benar menyasar masyarakat yang membutuhkan.

Sebab hanya mereka yang dalam keadaan tertekan dan kelaparan saja yang akan rela mengantre untuk mendapatkan 1 kg tepung terigu.

Seperti kebanyakan superstar Bollywood lain, Aamir tidak mengumumkan bantuan sosialnya kepada publik.

Kabar tersebut belum terverifikasi. Namun, fan Aamir di Indonesia turut mengunggah informasi tersebut. (one/pojoksatu)


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Aamir Khan   Bollywood   India  

Terpopuler