Alam Ganjar dan Arsjad Rasjid Ajak Generasi Muda Ikuti XVG Talents

Jumat, 10 November 2023 – 21:31 WIB
Alam Ganjar bersama Arsjad Rasjid di Rumah Kita XGV, Jalan Tangkas Baru, Karet Semanggi, Setiabudi, Jakarta Selatan, Jumat (20/11/23). Foto: Dokumentasi Panpel XVG Talents

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Anak Ganjar Pranowo, Muhammad Zinedine Alam menyambut baik diselenggarakannya XVG Talents.

Lomba cipta lagu dan kompetisi bernyanyi yang mengusung tema 'Suara Anak Muda untuk Ganjar-Mahfud' itu merupakan program kampanye sukarelawan Extravaganjar (XVG).

BACA JUGA: Ratusan Warga Kabupaten Kupang Doakan Ganjar-Mahfud Menang Pilpres 2024

XGV Talents sengaja dibuat untuk menyentuh secara langsung para gen Z yang masuk dalam kategori pemilih pemula yang jumlahnya mencapai 35 juta jiwa.

Melalui pendekatan musikal, mereka diharapkan berpartisipasi aktif pada Pemilu 2024.

BACA JUGA: Ganjar Dukung Penuh Pembangunan Seni dan Budaya Indonesia

Menurut Alam Ganjar, kesempatan tersebut sangat bermanfaat lantaran disukai banyak kalangan dan tidak hanya generasi muda.

Musik hadir sebagai inspirasi sekaligus serangkaian program pembentuk ruang-ruang kreatif terbuka sebagai fondasi pendongkrak kualitas musik masa mendatang.

BACA JUGA: Alam Ganjar Akui Kualitas Produk Lokal di USS 2023 Mampu Tembus Pasar Global

"Ini harus menjadi wadah pergerakan kemajuan musik tanah air sehingga harus dijaga, dirawat, semacam menjadi satu agar muruahnya terjaga," kata Alam Ganjar di Rumah Kita XGV, Jakarta Selatan, Jumat (20/11).

Alam mengaku sangat senang musik sejak kecil, meski dirinya tidak bisa bermusik.

Sejak kecil, dia sering diajak sang ayah jalan-jalan le kantor radio atau melihat acara musik untuk mendengarkan musik atau tebak-tebakan judul musik.

"Sehingga, lagu lokal maupun internasional saya paham betul," kenang Alam yang pernah mengharumkan Indonesia di Kompetisi Sains di Korea Selatan pada 2015 dengan membawa pulang medali emas.

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Arsjad Rasjid juga menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan XGV Talents.

"Ini waktunya generasi muda untuk tampil, berkonstribusi dan membuktikan Indonesia unggul dan maju," ujar Arsjad Rasjid.

"Saya menyampaikan bahkan Pak Ganjar dan Mahfud mendukung penuh dan menjadi visi untuk mengembangkan pelaku dan industri ekonomi kreatif nasional," imbuhnya.

XVG Talents diharapkan dengan menyentuh langsung dunia generasi muda melalui kompetisi musik, lomba cipta lagu, kompetisi band atau vocal group, kompetisi solois.

Mereka akan mencipta lagu sendiri tentang pesona Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, dan menyanyikan lagu karya orang lain tentang Ganjar-Mahfud MD.

"Kualitas pemilihan umum salah satunya ditentukan oleh besarnya partisipasi anak muda. Anak muda yang menjadi peserta diharapkan memberikan suara untuk Ganjar- Mahfud,” kata Adi 'KLa' Adrian, Ketua Umum XVG.

Sekjen XVG Frendy Mugni menambahkan XVG Talents menjadi ruang ekspresi bagi mereka yang punya bakat mencipta lagu, menyanyi dan bermain musik sebagai persiapan dini masuk ke industri musik.

"Sekaligus diharapkan agar kelak hasil karya mereka membuat anak muda Indonesia melek politik,” tambah Fendy Mugni.

Ketua pelaksana Raiden Soedjono menyampaikan XVG Talents melibatkan dewan juri dari kalangan musisi profesional, sutradara musik video, komika, produser musik, dan wartawan musik pemegang Sertifikat Juri Musik Nasional.

Mereka adalah Ian ‘Godbless’ Antono, Adi ‘KLa’ Adrian, Once Mekel, Anang Hermansyah, Edo ‘Voodoo’ Widiz, Willy ‘Sket’, Ruth Sahanaya, Sandy Canester, Sandy Andarusman, Cak Lontong, Oleg Sanchabactiar.

Kemudian Febri ‘Hivi’ Nindyo, John Paul Ivan, Eka Deli, Fajar Satritama, Trison ‘Roxx’, Barry Likumahuwa, Andy Rif, Lita Zen, Buddy ACe, Mudya Mustamin, dan Ryan ‘Ncek’ Kampua.

“Harapan kami, peserta yang bisa berpartisipasi mengikuti XVG Talents berasal dari seluruh Indonesia, bahkan yang tinggal di luar negeri,” ujar Raiden Soedjono.

Sebagai apresiasi terhadap karya dan bakat, Extravaganjar akan memberikan hadiah total untuk para pemenang hingga ratusan juta rupiah.

Adapun cara pendaftaran peserta:

Pertama, hasil karya didaftarkan melalui google form: https://bit.ly/XVGTalent-2023.

Kedua, mengisi pendaftaran dengan lengkap.

Ketiga, unggah lirik lagu, Kartu Tanda Penduduk, foto dalam format PDF, unggah hasil karya cipta dalam format MP3/WAV.

Peserta akan menerima email konfirmasi pendaftaran jika berhasil mengunggah karya di dalam google form tersebut.

Keempat, peserta wajib follow akun @extravaganjarofficial, dan seluruh pengumuman informasi mengenai karya cipta akan dilakukan di social media akun @extravaganjarofficial.

Pilihan lagu kompetisi band/vocal group/solo, yaitu Rumah Kita Extravaganjar – https://bit.ly/HymneRumahKitaExtravaganjar, Semangat Juang XVG - https://bit.ly/SemangatJUangXVG, Ya Ganjar Mahfud - https://bit.ly/YaGanjarMahfud, dan Njar Ji Njar Beh - https://bit.ly/NjarJiNjarBeh.

Syarat lomba cipta lagu wajib menggunakan dalam lagu, kata-kata 'Gerak Cepat', 'Rambut Putih', 'Indonesia Unggul', dan 'Menang'.

Persyaratan umum peserta XVG Talents, yakni peserta umum dengan usia 17-27 tahun yang memiliki KTP, tidak diperbolehkan merangkap atau bermain pada 2 atau lebih grup berbeda, jumlah anggota grup terdiri dari minimal tiga orang dan maksimal 6 orang, membawakan lagu sesuai persyaratan per kategori dengan kebebasan menentukan aransemen dan genre.

Ketentuan yang harus dilaksanakan oleh peserta XVG Talents:

  • Submit video demo melalui akun Instagram dengan mention ke @extravaganjarofficial.
  • Wajib mencantumkan tagar #Extravaganjar #XVG #XVGtalents dan wajib follow akun @extravaganjarofficial.
  • Video demo diwajibkan dibawakan secara live, bukan lipsync, dengan audio yang jernih/balanced.
  • Durasi video demo maksimal 120 detik/2 menit.
  • Tidak tersangkut masalah hukum apapun dan tidak menggunakan obat-obatan terlarang.
  • Setiap peserta dinyatakan berhak mengikuti perlombaan jika telah memenuhi syarat administratif yang telah disebutkan pada ketentuan umum.
  • Setiap peserta yang masuk ke babak semifinal akan ditanggung biaya akomodasi & transportasi.
  • Mekanisme penjurian dilakukan sesuai dengan kategori yang dilombakan dengan mengacu pada kriteria penilaian yang telah ditentukan.
  • Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat, kostum peserta bebas, sopan, tidak melanggar tata kesusilaan di masyarakat.

Syarat & jetentuan kategori cipta lagu:

  • Peserta wajib melampirkan identitas diri (KTP).
  • Karya cipta harus mengikuti tema lomba, karya cipta minimal diiringi dengan 1 alat musik.
  • Karya cipta harus orisinil, apabila terbukti terdapat bagian yang mirip atau terdengar sama dengan karya yang sudah ada atau yang sudah beredar di pasaran, maka akan dianggap gugur, peserta yang terbukti melakukan kecurangan akan didiskualifikasi.
  • Lagu yang daftarkan merupakan hasil karya ciptaan sendiri.
  • Karya tidak mengandung unsur SARA.
  • Peserta bebas menentukan genre lagu ciptaan.
  • Peserta wajib mengirimkan ciptaan dengan menyertakan audio dalam format MP3.
  • Peserta wajib mengirimkan ciptaan dengan menyertakan lirik lagu & surat pernyataan.
  • Peserta wajib menandatangani kontrak persetujuan penggunaan lagu.
  • Durasi lagu maksimal 120 detik/2 menit.
  • Peserta tidak tersangkut masalah hukum apapun dan tidak menggunakan obat-obatan terlarang.
  • Setiap peserta dinyatakan berhak mengikuti perlombaan jika telah memenuhi syarat administratif yang telah disebutkan pada ketentuan umum dan juga tidak terikat dengan label/management manapun.
  • Penilaian & keputusan dewan juri mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

Time Line Kategori Solo & Group (6 November 2023 – Sabtu, 2 Desember 2023)

- Period I - 6 – 24 November - Pendaftaran & Pengumpulan Video (Video Submission)
- Period II - 25 - 26 November - Fase Kurasi oleh juri XVG
- Period III- 27 November - Pengumuman Semifinalis (Announcement)
- Period IV- 28 November - Undangan Semifinalis
- Period V - 29 November - Semifinal Jabodetabek (Perform Live) di Rumah KITA XVG
- Period VI - 30 November, Semifinal Luar Jabodetabek (Perform Live) di RumahKITA XVG
- Period VII - 1 Desember, Persiapan Peserta & Persiapan Acara (Workshop)
- Period VIII - 2 Desember – Gran Final.

Time Line Kategori Cipta Lagu (6 November 2023 – Sabtu, 2 Desember 2023)

- Period 1 - 6 – 24 November Pendaftaran & Pengumpulan Video (Video Submission)
- Period 2 - 25 - 26 November - Fase Kurasi oleh juri XVG
- Period 3 - 27 November - Pengumuman Finalis (announcements)
- Period 4 - 28 - 30 November - Produksi Lagu Finalis (minus-one)
- Period 5 - 1 Desember - Persiapan Penyanyi & Persiapan Acara (rehearsal)
- Period 6 - 2 Desember - Grand Final

Cara Pendaftaran Peserta hasil karya didaftarkan melalui google form: https://bit.ly/XVGTalent-2023, mengisi pendaftaran dengan lengkap, unggah lirik lagu, Kartu Tanda Penduduk, foto dalam format PDF, unggah hasil karya cipta dalam format MP3/WAV, peserta akan menerima email konfirmasi pendaftaran jika berhasil mengunggah karya didalam google form tersebut, peserta wajib follow akun @extravaganjarofficial, seluruh pengumuman informasi mengenai karya cipta akan dilakukan di social media akun@extravaganjarofficial.(jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler