Alamaaak...Laga Tribute to Persipura kok Batal?

Kamis, 05 Januari 2017 – 05:28 WIB
Pemain Persipura saat latihan ringan di Stadion Mandala, Jayapura beberapa waktu lalu. Foto: Hans/Cenderawasih Pos

jpnn.com - JPNN.com - Fans Persipura harus menelan pil pahit. Tim kesayangannya, dipastikan batal melakoni laga Tribute to Persipura.

Setelah sempat diundur dari tanggal 7 Januari ke tanggal 8 Januari 2017, laga yang mempertemukan juara Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 itu dengan Persib Bandung dibatalkan oleh pihak penyelenggara PT. Gelora Trisula Semesta (GTS).

BACA JUGA: Laga Persahabatan Persib Vs Persipura Dipastikan Batal

Terkait dengan pembatalan laga Tribute to Persipura, pihak Persipura mengaku sudah menerima surat resmi dari PT. GTS. “Kami sudah menerima surat resmi dari penyelenggara terkait pembatalan laga Tribute to Persipura,” ungkap Ketua Umum Persipura, Benhur Tomi Mano melalui Media Officer Persipura, Bento Madubun yang dikonfirmasi Cenderawasih Pos, Rabu (4/1).

Namun pembatalan ini menurut Bento tidak membatalkan rencana Persipura ke Bandung. Sebab Persipura tetap akan ke Bandung untuk mengikuti penyerahan piala TSC 2016 dan medali untuk pemain, pelatih dan official.

BACA JUGA: Laga Tribute to Persipura Diundur Jadi 8 Januari

“Kalau dibilang kecewa pasti kami kecewa, tetapi kami yakin pihak penyelenggara sudah mempertimbangkan semuanya sehingga membatalkan laga ini. Selain itu, Persipura juga tetap akan ke Bandung untuk awarding sebagai juara TSC 2016,” ucap Bento.

Untuk mengobati kekecewaan publik di Papua terkait pembatalan laga ini, Persipura berharap penyelenggara bisa menyiarkan secara langsung penyerahan piala, agar fans tim Mutiara Hitam di tanah Papua masih bisa menyaksikan tim kebanggaan mereka mengangkat Piala TSC 2016.

BACA JUGA: Persipura Bakal Gelar Pawai Kemenangan

“Dari pihak penyelenggara sudah memastikan akan menyiarkan secara langsung penyerahan Piala TSC 2016. Mereka masih akan menggelar rapat," kata Bento.

Batalnya laga Tribute to Persipura juga tidak berpengaruh terhadap pelaksanaan pawai yang akan dilakukan pada tanggal 10 Januari 2017. “Pawai tetap akan dilakukan sesuai dengan yang telah diagendakan,” pungkasnya. (nat/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persipura Nego Bank Papua dan PT Freeport


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Persipura   Isc  

Terpopuler