Alat Khusus Tahan Hujan untuk Resepsi Kahiyang- Bobby

Senin, 06 November 2017 – 12:21 WIB
Kereta kuda untuk gladi bersih resepsi Kahiyang dan Bobby Nasution. Foto: Natalia Fatimah Laurens/JPNN

jpnn.com, SOLO - Panitia resepsi pernikahan putri Presiden Joko Widodo Kahiyang Ayu dan Bobby ‎Nasution sudah menyiapkan alat khusus untuk menahan hujan saat resepsi berlangsung.

Pasalnya, selama sepekan terakhir ini, hujan terus mengguyur Kota Solo.

BACA JUGA: Ribuan Karangan Bunga Kahiyang-Bobby Akan Diperiksa Jihandak

Menurut Kapenrem 074 Kapten Inf. Alfian Yudha, alat itu dipersiapkan Paspampres.

"Memang ada alat khusus. Bukan berarti kami menunda rezeki dengan datangnya hujan. Tapi hanya untuk perlambat hujan, sehingga acaranya berlangsung lancar," ujar Alfian pada JPNN di depan Gedung Graha Sabha Buana, Senin (6/11).

BACA JUGA: Luhut Pantau Langsung Gladi Bersih Pernikahan Kahiyang

Alat yang digunakan untuk menahan hujan berasal dari BMKG.

Alfian tidak memerinci cara kerja alat itu. Namun, diharapkan akan sangat membantu nantinya.

BACA JUGA: Lebih Dekat dengan Bobby, Cowok Medan Calon Mantu Jokowi

Dia tidak menampik akan ada pawang hujan yang disiapkan saat acara.

"Ada pawang hujan juga secara khusus disiapkan. Tapi saya tidak tahu kalau soal itu. Tapi secara adat Jawa memang pasti disiapkan," pungkas Alfian.‎ (flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Paspampres Mulai Atur Keamanan di Gedung Pernikahan Kahiyang


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler