Aliansi Rakyat Anti-Korupsi Minta Pemerintah China Ikut Bantu Pencegahan Korupsi

Kamis, 26 Oktober 2023 – 22:44 WIB
Aliansi Rakyat Anti Korupsi di Kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan, pada Kamis (26/10) siang. Dokumen Aliansi Rakyat Anti Korupsi

jpnn.com, JAKARTA - Puluhan orang yang berasal dari Aliansi Rakyat Anti-Korupsi berunjuk rasa ke Kedutaan Besar China di Kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan, pada Kamis (26/10) siang.

Massa dalam aksi mendesak agar persoalan di perusahaan minyak asal China, PC segera ditindaklanjuti.

BACA JUGA: Indonesia dan China Perkuat Kerja Sama dalam Belt and Road Initiative

Koordinator Aliansi Rakyat Anti Korupsi Dayat Johan menduga proses tender penunjukan langsung oleh manajemen perusahaan pelat merah asal China itu membuat kerugian negara.

Walakin, kata Dayat, proses tender penunjukan langsung itu membawa narasi percepatan program pengeboran.

BACA JUGA: KTT Forum Sabuk dan Jalan: Jokowi Ingatkan China soal Prinsip Kesetaraan

Dayat pun mendesak agar Kedubes China bisa menindaklanjuti proses penunjukan langsung yang membuat kerugian negara itu.

"Kami minta Kedutaan Besar China untuk bisa menindak tegas," kata dia kepada awak media, Kamis.

BACA JUGA: Israel dan Palestina Saling Bantai, China Masih Percaya Solusi Dua Negara

Di sisi lain, Dayat mengkau belum ada tindaka konkret dari pihak kedubes meskipun Aliansi Rakyat Anti-Korupsi sudah beraksi sebanyak tiga kali.

Dia mengatakan bakal ada aksi lanjutan apabila sampai tuntutan pada Kamis ini tidak ditindaklanjuti pihak Kedutaan Besar China.

"Kami akan terus bila mana tidak ada pihak-pihak terkait, terutama tanggapan dari Kedubes China untuk bisa menindak tegas PT PC akan kami lakukan aksi-aksi. Target kami terus berjuang agar kasus ini tuntas seadil-adilnya," ucap Dayat. (ast/jpnn)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler