All 4 One Akan Konser di Indonesia, Christian Bautista Bakal Jadi Penampil Pembuka

Senin, 13 Mei 2024 – 16:44 WIB
Jumpa pers konser grup vokal R&B asal Amerika, All-4-One di Pullman Jakarta-Central Park. Foto : Romaida/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Grup vokal R&B asal Amerika, All-4-One akan kembali menghibur penggemar tanah air di ballroom Pullman Jakarta - Central Park pada 23 Juni 2024.

CEO Tomita Entertainment, Yanti selaku promotor konser mengungkapkan All-4-One hadir untuk mengobati kerinduan penggemar.

BACA JUGA: All 4 One dan Color Me Badd Tidak Sabar Hibur Fan di Indonesia

Mengingat pelantun I Swear tersebut terakhir kali mampir ke tanah air sudah beberapa tahun lalu.

Dalam rangka hari jadi grup yang ke-30 tahun, Yanti mengaku ingin membawa kembali kenangan para pencinta All-4-One di tanah air.

BACA JUGA: 8 Selebritas Bakal Duel Tinju di Tengah Konser Koploday

"All-4-One itu lagunya, kan, long lasting. Kebetulan, tahun ini 30 tahun, biar kita bisa bernostalgia dengan masa lalu," ujar Yanti saat ditemui di Pullman Jakarta Central Park, Jakarta Barat, Senin (13/5).

Dalam konser All-4-One nanti, penyanyi asal Filipina Christian Bautista akan hadir sebagai penampil pembuka.

BACA JUGA: Westlife Segera Konser di Yogyakarta, Christian Bautista Ikut Tampil

Yanti menilai Christian Bautista ialah kandidat yang cocok untuk membuka konser sang legenda.

Kehadiran Christian Bautista dapat menambah kesan nostalgia bagi para penonton yang hadir di konser All-4-One.

Mengingat selebritas kelahiran 1981 tersebut juga sudah lama tidak mampir ke Indonesia.

Christian Bautista akan membawakan hitnya yang tak kalah populer yakni The Way You Look at Me dan Since I Found You.

"Kami menggaet Christian Bautista, karena kalau dilihat range umur, fannya juga sudah seumuran saya, jadi pasti cocok lah untuk kita nostalgia dahulu, kayaknya masuk," ujar Yanti.

Yanti menjamin akan membawa para penonton All-4-One merasakan momen magis bersama idola.

"Kami berkomitmen ingin mengajak para penggemar All-4-One untuk bernyanyi bersama," imbuhnya.

Tiket konser All-4-One dibanderol seharga Rp 950 ribu untuk kategori Silver.

Sementara itu, tiket untuk kategori Gold bisa didapatkan dengan harga Rp 1.350 ribu. Tiket kategori platinum dijual seharga Rp 2.250 ribu.

Terakhir, tiket kategori platinum dibanderol seharga Rp 3.250 ribu, dengan bonus meet and greet bersama artis.

Pembelian tiket konser grup vokal All-4-One bisa diakses melalui aplikasi TIX.ID. (mcr31/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... BCL Hadiri Pernikahan Mewah Christian Bautista di Bali


Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler