jpnn.com - JAKARTA - Mabes Polri menunggu secara resmi penetapan pasangan calon presiden dan wakil presiden yang akan bertarung di pemilihan presiden 2014 mendatang untuk melakukan pengamanan.
"Untuk pengamanan kita menunggu penetapan dari KPU berapa pasangan nanti. Kita sesuaikan dan akan kita kerahkan (personel pengamanan)," kata Kabag Penum Mabes Polri Kombes Agus Rianto di Mabes Polri, Senin (19/5).
BACA JUGA: Himpunan Alumni IPB Pilih Netral di Pilpres
Dijelaskan Agus, pada prinsipnya Polri sudah siap melakukan pengamanan sesuai dengan fungsi kepolisian. Menurutnya, tim untuk pengamanan capres cawapres juga sudah disiapkan. "Tinggal nanti disesuaikan saja," ungkapnya.
Agus pun berharap pelaksanaan pilpres nanti berjalan aman lancar seperti perhelatan pemilihan legislatif 9 April 2014 lalu. Karenanya, ia berharap situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif tetap terjadi. "Sehingga pemilihan presiden dapat terlaksana dengan baik dan lancar," tuntasnya.(boy/jpnn)
BACA JUGA: Wawan Hadapi Tuntutan, Airin Minta Keadilan
BACA JUGA: Golkar Pasrah Ical Gagal Dapat Jatah
BACA ARTIKEL LAINNYA... Anak Buah Jokowi Tersangka Korupsi Lagi
Redaktur : Tim Redaksi