American Idol Makin Membosankan

Senin, 08 April 2013 – 10:56 WIB
POPULARITAS American Idol dari tahun ke tahun terus melorot saja. Upaya FOX menggelontorkan uang ratusan miliar rupiah per musim membayar diva sekelas Jenifer Lopez  dan kini Mariah Carey sebagai juri, dinilai tak berhasil mendongkrak rating acara TV yang sempat ditonton sekitar 30 juta orang per episode tersebut.

Survei terbaru menunjukkan, penduduk Amerika yang tertarikmenonton American Idol kini tak lebih dari 11,48 juta per episode. Kritikus dari situs berita Daily Beast, Ramin Setoodeh menyebut setidaknya ada 7 alasan kenapa American Idol ditinggalkan penonton.

Jawaban pertama menurut Ramin, American Idol yang pertama tayang tahun 2002 formatnya sudah ketinggalan zaman. Mulai tak mampu bersaing dengan acara pemilihan pop idol sejenis seperti The X Factor, The Voice, America’s Got Talent dan Duets.

Kedua, adanya pertikaian antara juri sendiri yakni Nicki Minaj dan Mariah Carey. Sudah bukan rahasia lagi, rapper dan penyanyi RnB itu tak akur sejak keduanya disandingkan sebagai juri pertengahan 2012 lalu. Ancam-mengancam sudah jadi hal biasa dan menciptakan publikasi buruk. Parahnya, sebagai juri paling senior, Randy Jackson tak mampu meredam pertikaian Nicki dan Mariah. Randy malah sering melontarkan kritik tak pantas pada para kontestan.

Masalah lain kembali ada di diri Mariah Carey. Sebagai diva dunia, Mariah sering melontarkan penilaian di luar konteks. Dia juga dicap sebagai juri paling angkuh sebab sering menolak memberikan penghormatan pada konstentan dibanding 3 juri lain.

"Disaat juri lain standing ovation, Mariah memilih tetap duduk karena gaunnya terlalu ketat," sindir Ramin dikutip dari laman Online, Senin (8/4).

Ditambah lagi kualitas vokal kontestan  episode ke-12 kali ini tak sebagus musim-musim sebelumnya. Keburukan kelima, meski menargetkan pada penyanyi remaja namun kemasan acara yang ditampilkan nyaris tak ada perubahan sejak kali pertama muncul atau miskin kejutan. Nomor enam dan mungkin mengagetkan. Ramin menuding ada kecurangan karena sudah 6 musim ini juara pertama Idol selalu pria. Terakhir, dengan durasi tayang selama 2,5 jam tiap episode, penonton mulai bosan menonton American Idol. (pra/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Novita Angie Sulit Hilangkan Shopaholic

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler