jpnn.com, REIMS - Amerika Serikat menutup matchday pertama penyisihan grup Piala Dunia Wanita 2019 dengan sensasional. Si juara bertahan itu menghancurkan Thailand 13-0!
Dalam laga yang digelar di Stade Auguste Delaune, Reims, Rabu (12/6) dini hari WIB itu, The Stars and Stripes membuka pesta gol ke gawang tim Negeri Gajah Putih pada menit ke-12 lewat sundulan Alex Morgan.
BACA JUGA: Gol Injury Time Bawa Belanda dan Kanada Kuasai Grup E Piala Dunia Wanita 2019
BACA JUGA: Tahan Jepang 0-0, Argentina Ukir Sejarah Hebat di Piala Dunia Wanita 2019
Wanita berusia 29 tahun itu kemudian mencetak empat gol lainnya yakni pada menit ke-53, 74, 81 dan 87. Delapan gol lainnya dicetak oleh Rose Lavelle (20, 56), Lindsey Horan (32), Samantha Lewis (50, 54), Megan Rapinoe (79), Mallory Pugh (85) dan Carli Lloyd (90).
Amerika Serikat memang unggul segalanya di lapangan. Dari postur hingga kualitas pemain, Wanita-Wanita Paman Sam itu jauh lebih baik dari Tim Negeri Gajah Putih yang baru melakoni Piala Dunia keduanya dalam sejarah setelah PD 2015.
AS si juara dunia tiga kali (1991, 1999, 2015) itu pun mencetak rekor baru skor kemenangan terbesar di Piala Dunia Wanita, mematahkan rekor sebelumnya yang dipegang Jerman saat menang 11-0 atas Argentina di WWC 2007. Bahkan, di Piala Dunia (pria) pun belum pernah tercipta skor 13-0!
Alex Morgan juga menorehkan rekor, sebagai pemain yang mencetak lima gol dalam pertandingan Piala Dunia Wanita. "Saya merasa dalam kondisi puncak. Persiapan tim sangat hebat, kami sering bersama dan bersatu dengan baik," ujar Morgan di laman FIFA.
(Baca Juga: Gol Injury Time Bawa Belanda dan Kanada Kuasai Grup E Piala Dunia Wanita 2019)
Thailand yang menjadi 'korban' dipaksa harus menerima musibah ini. "Kami menerima skor hari ini karena belum melakukan yang terbaik. Mereka sangat kuat dan hebat. Kami tentu saja kecewa, karena hari ini sudah kami tunggu dan ternyata kalah dengan skor yang tidak diharapkan," kata pelatih Thailand Neungrutai Srathongvian.
Di matchday kedua grup 16 Juni nanti, AS akan meladeni Chile yang di laga pertama kalah 0-2 dari Swedia. Sementara Thailand berhadapan dengan Swedia. (adk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Inggris Mulus di Laga Pertama Grup D Piala Dunia Wanita 2019
Redaktur & Reporter : Adek