Amien Rais Yakin Banget Kapasitas Besannya Melebihi Jokowi

Rabu, 23 Agustus 2017 – 23:39 WIB
Ketua Majelis Kehormatan PAN Amien Rais (paling kiri) bersama Ketum PAN Zulkifli Hasan (nomor 2 dari kiri), Ketua OC Rakernas PAN Yandri Susanto dan Sekjen PAN Eddy Soeparno di Bandung, Rabu (23/8). Foto: Trimujoko B/Jawa Pos

jpnn.com, BANDUNG - Ketua Majelis Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais menilai Zulkifli Hasan memiliki kapasitas untuk menjadi calon presiden (capres). Dalam pandangan Amien, ketua umum PAN itu memiliki latar belakang politik yang kuat.

Amien mengatakan, Zulkifli memiliki latar belakang politik melebihi Presiden Joko Widodo (Jokowi). "Kalau Pak Jokowi saja bisa, tukang mebel, pernah wali kota, Pak Zul kan lebih dari itu," kata Amien di depan peserta Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PAN di Bandung, Rabu (23/8).

BACA JUGA: PAN Pengin Usung Zulhas? Tunggu Sampai 2018

Menurut Amien, tidak ada salahnya jika kader PAN optimistis untuk mengusung besannya sebagai capres. Namun, kader PAN harus bekerja keras mencapai target perolehan suara di atas 10 persen.

Jika perolehan suara PAN di atas 10 persen, maka upaya untuk mengusung kader sendiri sebagai capres bakal lebih mudah. "Kalau sudah mencapai dua digit, saya kira kita bisa mulai negosiasi dengan partai lain," tegasnya di hadapan kader-kader PAN.

BACA JUGA: Mayoritas DPW PAN Minta Zulkifli Hasan jadi Capres

Sebelumnya Rakernas PAN telah memutuskan untuk mengusung Zulkifli sebagai capres pada Pemilu 2019. Keputusan itu diambil berdasar suara mayoritas dewan pimpinan wilayah (DPW) PAN yang menyuarakan pandangan mereka dalam rapat pleno rakernas.(bay/JPK)

BACA JUGA: Zulkifli Hasan Masih Khawatir Bicara Capres

BACA ARTIKEL LAINNYA... PAN Daerah Minta Zulkifli Mau Jadi Capres


Redaktur & Reporter : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler