jpnn.com, JAKARTA - Aktris Irish Bella masih bungkam soal suaminya, Ammar Zoni yang kembali ditangkap polisi terkait kasus penyalahgunaan narkoba.
Saat ditanya soal Ammar Zoni oleh awak media di kawasan Bintaro baru-baru ini, dia enggan berkomentar.
BACA JUGA: Blak-blakan, Irish Bella Bongkar Kelakuan Ammar Zoni, Oh Ternyata
Irish Bella tetap memilih diam, lalu meninggalkan lokasi kegiatan.
Perempuan berusia 27 tahun itu diketahui tengah dalam proses perceraian dari Ammar Zoni.
BACA JUGA: 3 Fakta Soal Alasan Ammar Zoni Pakai Narkoba Lagi
Adapun Irish Bella menggugat cerai Ammar Zoni ke Pengadilan Agama Depok beberapa waktu lalu.
Dia memutuskan untuk melayangkan gugatan cerai setelah Ammar Zoni bebas dari tahanan pada Oktober 2023 lalu.
BACA JUGA: 2 Bulan Sejak Bebas, Ammar Zoni Ternyata Beberapa Kali Pakai Narkoba
Setelah bebas dan di tengah proses perceraian, Ammar Zoni kembali ditangkap polisi terkait kasus penyalahgunaan narkoba.
Ini merupakan kali ketiga pemain serial 7 Manusia Harimau itu diciduk aparat akibat barang haram tersebut.
Pihak kepolisian telah mengungkap alasan Ammar Zoni kembali menggunakan narkoba.
Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol M Syahduddi mengatakan Ammar Zoni menggunakan narkoba sebagai pelampiasan.
"Motif yang diperoleh Ammar Zoni ketika yang bersangkutan memperoleh narkotika jenis sabu dan ganja adalah pelampiasan," kata Syahduddi di Polres Metro Jakarta Barat, baru-baru ini.
Menurut pihak kepolisian, Ammar Zoni melampiaskan kekecewaan karena tengah menghadapi persoalan rumah tangga.
Adapun Ammar Zoni diketahui sedang dalam proses perceraian dari istrinya, Irish Bella.
"Pelampiasan ketika yang bersangkutan mengalami problem rumah tangga, maka dia menggunakan narkotika tersebut," bebernya.
Syahduddi menjelaskan, Ammar Zoni sudah beberapa kali memakai narkoba sejak bebas dari tahanan.
Padahal, Ammar Zoni baru menghirup udara bebas pada Oktober 2023 lalu.
"Pengakuan yang bersangkutan dalam 2 bulan ini sudah beberapa kali mengonsumsi narkoba, sudah masuk kategori pemakai dan pencandu," tambahnya. (ded/jpnn).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi