An Seyoung Mengalahkan Gregoria Mariska Tunjung dengan Satu Lutut

Kamis, 14 Desember 2023 – 17:17 WIB
Tunggal putri Korea, An Seyoung saat berlaga pada ajang BWF World Tour Finals 2023 di Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium, China, Kamis (14/12). Foto: Twitter/@CGTNSportsScene

jpnn.com - Tunggal putri Korea, An Seyoung meraih kemenangan perdana di BWF World Tour Finals 2023.

Berlaga di Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium, China, Kamis (14/12/2023), gadis asal Gwangju itu menang dua gim langsung melawan wakil Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung dengan skor 21-14, 21-16.

BACA JUGA: BWF World Tour Finals 2023: 2 Wakil Indonesia Dipastikan Gugur di Fase Grup

Selepas pertandingan, pemain kelahiran 5 Februari 2002 itu mengaku belum bisa tampil maksimal mengingat cedera di bagian lututnya kembali kambuh.

Namun, peraih medali emas Asian Games 2023 itu tidak memikirkan hal tersebut dan fokus menghadapi Jorji -sapaan Gregoria-.

BACA JUGA: Klasemen BWF World Tour Finals 2023: Jonatan Christie di Puncak, Viktor Axelsen Juru Kunci

Alhasil, An Seyoung berhasil menang dua gim langsung melawan tunggal putri ranking tujuh dunia itu dalam tempo 45 menit.

“Saya tidak ingin terlalu memikirkan cedera yang saya alami. Saya hanya fokus untuk pertandingan besok dan mencoba memberikan yang terbaik,” ungkap An dalam laman BWF.

BACA JUGA: Hasil BWF World Tour Finals 2023: Wakil Indonesia Tampil Impresif di Hari Pertama

Performa An Seyoung di BWF World Tour Finals 2023 sejatinya belum begitu apik mengingat masih dalam tahap pemulihan cedera lutut.

Saat menghadapi Gregoria, juara BWF World Junior Championships 2023 itu kembali mengenakan balutan taping di bagian lututnya.

Pergerakan juara All England 2023 itu juga terbatas sehingga tidak terlalu leluasa dalam menyerang dan mengejar bola.

An, bahkan sempat menelan kekalahan pada laga perdana ketika bertemu sesama wakil Korea, Kim Ga Eun dengan skor identik 18-21, 18-21.

Menarik ditunggu kiprah dari An Seyoung di BWF World Tour Finals 2023.

Tahun ini gadis bertinggi badan 170 cm itu menjadi kekuatan menakutkan seusai memenangi sepuluh gelar dari 13 turnamen yang diikuti.(bwf/mcr16/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler