Anak Usaha Telkom Bakal Melantai di Bursa

Rabu, 06 Oktober 2021 – 13:42 WIB
Salah satu menara telekomunikasi yang dikelola oleh Mitratel. Foto dok Mitratel

jpnn.com, JAKARTA - Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengatakan baru PT Dayamitra Telekomunikasi (Mitratel), anak usaha perusahaan pelat merah, yang akan melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 2021.

Sedangkan anak usaha BUMN lainnya masih dalam proses persiapan.

BACA JUGA: Sindir Hotman Paris, Hotma Sitompoel: Sampai ke mana pun, Saya Lebih Dari Dia, Percayalah!

Arya menilai IPO anak usaha PT Telkom Indonesia Tbk itu akan sukses lantaran mempunyai fundamental yang kuat di sektor industri telekomunikasi.

“Yang pasti Mitratel yang terdekat, perusahaan pemilik tower terbesar ini, akan menjadi bintangnya perusahaan di industri,” ujar Arya dalam sesi jumpa pers virtual, Selasa (5/10).

BACA JUGA: Doa Agar Dimudahkan Dalam Segala Urusan

Arya mengemukakan, fundamental Mitratel bisa dilihat dari aset dan layanan yang dimiliki perseroan yang tidak dimiliki oleh perusahaan sejenis di sektor bisnis menara telekomunikasi.

Tidak hanya bisnis menara telekomunikasi, untuk meningkatkan kinerjanya Mitratel memiliki strategi pertumbuhan jangka panjang, dengan masuk ke digital infrastruktur jaringan 5G yang sedang berkembang. Rencananya, Mitratel juga akan ekspansi di kawasan Asia Tenggara ataupun Asia Pasifik.

BACA JUGA: Kolaborasi Kominfo dan MUI untuk Tekan Laju Pertumbuhan Covid-19

Mitratel saat ini memiliki 28 ribu menara telekomunikasi yang tersebar di seluruh Indonesia.

Nilai tambah dari Mitratel bukan hanya kepemilikan menara telekomunikasi terbesar di Indonesia, namun juga didukung dengan jaringan kabel serat optik.

“Mitratel di-support oleh fiber optik, sehingga tower-tower yang dimiliki Mitratel punya power yang kuat, bukan sekadar radio. Dan ini merupakan kelebihan yang dimiliki Mitratel . Dari tower memang bisa diimbangi oleh perusahaan yang lain, tapi dari sisi fiber optik, Mitratel ini powerful," jelas Arya.

Sementara itu, untuk rencana IPO anak usaha BUMN lainnya, seperti PT Pertamina Geothermal Energy sebagai anak usaha Pertamina masih menunggu.

“Kami masih menunggu persiapan Geothemal Energy,” ucap Arya.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler