jpnn.com, JAKARTA - Musikus Anang Hermansyah menyoroti video kerumunan pelaksanaan vaksinasi yang viral di media sosial.
Dalam video tersebut, suasana tidak kondusif lantaran padatnya warga yang hendak menerima vaksin.
BACA JUGA: Memes Prameswari: Aku Pertama Kali Umur 22 Tahun
Kerumunan masyarakat yang hendak vaksinasi itu terjadi di Gedung Olahraga (GOR) Pemprov Sumatera Utara baru-baru ini.
Menurut Anang Hermansyah, kondisi seperti itu justru membahayakan lantaran bisa menimbulkan penyebaran covid-19.
BACA JUGA: Gara-gara Durian, Raffi Ahmad Akhirnya Belikan Mobil Baru untuk Ucok Baba
"Ngeri juga ya kalau vaksin ramai kayak begini," ungkap Anang Hermansyah melalui akun miliknya di Instagram, Rabu (4/8).
Suami Ashanty itu menilai vaksinasi covid-19 sangat perlu dilakukan.
BACA JUGA: Kakak Bongkar Rahasia Amanda Manopo, Ternyata
Akan tetapi, Anang Hermansyah berharap pelaksanaan vaksinasi berjalan tertib dan mematuhi protokol kesehatan.
"Kita emang seharusnya vaksin, semua kepingin vaksin, tetapi kalau begini kira-kira gimana ya guys, apa pendapat kalian," imbuh Anang Hermansyah. (ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra