Anas Beber Resep Dongkrak Elektabilitas Demokrat

Senin, 18 Juni 2012 – 20:02 WIB

JAKARTA – Hasil survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) yang memosisikan tingkat keterpilihan (elektabilitas) Partai Demokrat di angka 11,3 persen ternyata mengusik ketenangan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum. Menurut Anas, PD selalu menjadikan hasil survei sebagai bahan evaluasi.

Kendati demikian Anas menegaskan bahwa hasil survei itu jelas bukan hasil pemilu. “Jika diasumsikan penurunan itu benar, konsentrasi PD adalah kerja keras untuk kembali menaikkan angka elektabilitas PD,” kata Anas, Senin (18/6).
      
Seperti diberitakan, PD diambang keterpurukan pada pemilu 2014. Kekuasaan yang selama ini digenggam PD terancam lepas. Survei LSI yang dirilis Minggu (17/6) menunjukkan dukungan kepada PD menurun sangat drastis.
      
Lebih parah lagi, tidak ada pula capres dari PD yang masuk ke papan atas. Jika tidak ditanggulangi cepat, PD bahkan dapat kembali ke khittahnya di tahun 2004 hanya sebagai partai papan tengah tapi minus calon presiden yang kuat.

LSI membeberkan dukungan publik terhadap PD tinggal 11,3 persen. Jauh merosot dibanding survei sebelumnya sejak Januari 2011 yang mencapai 20,5 persen, Juni 2011 15,5 persen, Oktober 2011 16,5 persen serta Januari 2013 13,7 persen.

Namun Anas memastikan PD sudah punya resep untuk menaikkan angka elektabilitas itu dengan berbagai cara. Pertama, beber Anas, PD terus menyuarakan bahwa pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang juga Ketua Dewan Pembina PD berupaya keras meningkatkan kinerja sehingga bisa menaikkan tingkat kepuasan rakyat. “Kepuasan publik yang memadai atas kinerja pemerintah adalah basis utama keberhasilan partai pemerintah,” kata Anas.

Cara kedua, menurut mantan komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) itu, kader-kader PD harus makin fokus untuk kerja-kerja politik yang terbaik dan bermanfaat bagi rakyat. Ketiga, kader PD harus menjaga soliditas dan kekompakan internal.

Keempat, menyosialisasikan capaian dan kinerja pemerintah, partai dan para kader kepada masyarakat luas. “Berita-berita positif yang menyangkut pemerintah, partai dan para kader PD,” ungkap pria yang berpembawaan tenang itu.

Cara kelima, lanjut bekas Ketua Fraksi PD di DPR itu adalah dengan terus meningkatkan prestasi PD di dalam kompetisi politik lokal, yakni pemilihan umum kepala daerah. Anas berpandangan, makin banyak kader PD berhasil di dalam Pemilukada maka basis dan jaringan politik di daerah akan makin kokoh.

Keenam, kata Anas, jika hasil survei turun, pihaknya harus makin rajin bekerja. “Masih ada waktu dan kesempatan untuk mengangkat kembali angka elektabilitas PD,” kata Anas yakin. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PDS Usul Kada Sukses Diusung jadi Capres


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler