Ancelotti dan Beckham Tetap Di PSG

Selasa, 02 April 2013 – 06:03 WIB
PARIS-- Carlo Ancelotti tetap memimpin Paris Saint-Germain (PSG) hingga musim depan dan klub akan mendorong David Beckham untuk tetap tinggal. Hal ini diungkapkan Presiden PSG Nasser al-Khelaifi Senin (1/4), seperti dilansir dalam ESPN.

"Ia (Ancelotti) melakukan pekerjaan baik. Dia punya satu tahun tersisa di kontraknya. Dan saya tidak mengerti mengapa semua orang berbicara tentang masa depan Carlo Ancelotti," bebernya.

Ia mengungkapkan, hal ini didasarkan atas prestasi pelatih 53 tahun ini dalam mengelola klub sehingga meraih hal positif di musim 2012-2014.

"Kami memuncaki klasemen dengan perbedaan tujuh poin dari Marseille, kami berada di perempat final Liga Champions dan Coupe de France. Itu pekerjaan yang baik. Jika kita (berada di posisi) dua atau tiga di Ligue 1, saya akan  mengerti pertanyaan yang sedang ditanya tentang masa depannya (Ancelotti) di PSG. Tapi itu tidak terjadi, tujuan kami adalah untuk memenangkan gelar," jelasnya.

Terkait dengan kedatangan pelatih Real Madrid Jose Mourinho maupun pelatih Arsenal Arsene Wenger untuk menggantikan Ancelloti, Nasser mengatakan hal ini merupakan rumor. "(Kedatangan) mereka (Mourinho dan Wenger) rumor lama. Mereka sudah ada sejak kami datang ke klub. Dan saya tidak melihat sesuatu yang lebih dari itu. Itu hanya rumor," tekan pria asal Timur Tengah ini.

Ia juga memuji Beckham dengan mengungkapkan, merupakan salah satu keputusan klub yang tepat untuk mendatangkan eks pemain LA Galaxy ini. "Dia (Beckham) fantastis. Kadang-kadang, anda dapat membuat pilihan yang buruk. Tapi David adalah salah satu keputusan terbaik yang kita buat. Sebagai seorang pria, pemain dan duta, dia biasa menciptakan sesuatu di skuad. Setiap orang memuja dirinya," katanya.

Ditambahkannya, telah ditetapkan bahwa klub akan mebahas perpanjangan kontrak suami Vicktoria ini di akhir musim. "Kami akan berbicara dengannya. Apapun keputusannya, kami akan mendukung David. Dia juga sangat senang gdiParis. Dan jujur, kami ingin mempertahankan dia bersama kami di musim depan," harap Nasser. (ian/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sulitnya Menjadi Elite

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler