jpnn.com, BASEL - Anders Antonsen tampak kecewa seusai langkahnya terhenti di perempat final Swiss Open.
Tunggal Denmark itu menyerah 19-21, 21-19, 20-22 dari wakil India, Srikanth Kidambi.
BACA JUGA: Hasil Swiss Open 2022: Jonatan Christie dan Fajar/Rian Selamatkan Wajah Indonesia
Antonsen yang kecewa meluapkan emosinya dengan membanting raket beberapa saat setelah laga bubar.
Dia pun mengakui bahwa laga ini membuatnya frustrasi sehingga emosinya membuncah.
BACA JUGA: Diam-Diam AC Milan Pantau 2 Bintang Klub Semenjana
"Saya dalam kondisi mental yang aneh. Sangat frustrasi dan marah karena saya tidak bisa menjalankan permainan yang saya inginkan," tulis Antonsen melalui instagram pribadinya.
"Terima kasih Srikanth Kidambi atas pertandingan luar biasa ini. Lain kali saya akan mengalahkan Anda," imbuh pemain ranking tiga dunia itu.
BACA JUGA: Swiss Open 2022: Kacau, Anders Antonsen Dibuat Malu Pemain Ranking 12 Dunia
Postingan Anders Antonsen itu pun langsung ditanggapi oleh Kidambi. Eks tunggal putra peringkat satu dunia ini dengan nada bercanda menyebut tak akan membiarkan Antonsen bisa mengalahkannya.
"Terima kasih untuk laga yang bagus. Saya tidak akan memberikan Anda kesempatan itu (menang, red)," tulis Kidambi.
Langkah Kidambi sendiri harus terhenti di semifinal Swiss Open 2022. Dia takluk rubber game dari wakil Indonesia Jonatan Christie dengan skor, 21-18, 7-21, 13-21.
Di partai puncak, Jonatan Christie akan melawan Prannoy H.S (India) yang di laga lainnya menundukkan Anthony Sinisuka Ginting, 21-19, 19-21, 21-18.(mcr15/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib