jpnn.com - JAKARTA - Prediksi banyak kalangan sepak bola Indonesia terkait dengan Andik Vermansyah bakal kembali ke Indonesia nampaknya akan pupus. Pasalnya, mantan pemain Persebaya Surabaya itu tetap akan bertahan di kompetisi sepak bola di luar tanah air Indonesia.
Pemain bertubuh mungil itu akan tetap bersama Selangor FA, Malaysia, untuk musim 2015. Ia berniat memperpanjang kontraknya yang sebenarnya akan habis Desember mendatang.
BACA JUGA: Luiz Adriano Kecewa jadi Korban Rasis
“Masa kontrak saya dengan Selangor FA akan habis Desember ini. Tapi, akan saya perpanjang,” ujar Andik beberapa waktu lalu.
Andik rupanya masih kerasan berkiprah di negeri jiran. Mantan pemain Persebaya 1927 itu mulai mendapatkan kembali kepercayaan dirinya dan tampil apik bersama Selangor FA di sepanjang musim ini. Andik pergi dari Indonesia justru setelah kisruh di federasi dan kompetisi selesai.
BACA JUGA: Hasil Lengkap Liga Champions Kamis Dini Hari
Kendati posisi federasi yang kini sudah mulai membaik, ternyata tidak membuat Andik memutuskan kembali berkiprah di Indonesia. Sebelumnya, Andik pernah dikabarkan akan bergabung dengan klub Australia. Namun, dirinya telah berkomitmen untuk tetap bersama klub sepak bola asal Malaysia itu.
Pemain asli Jember, Jawa Timur, ini juga membantah bakal bergabung dengan salah satu klub di Australia. Andik menegaskan, Selangor FA akan tetap menjadi klub yang diperkuatnya musim depan.
BACA JUGA: PSMS Janji Bangkit Musim Depan
“Itu cuma wacana karena memang kebetulan sedang ada seleksi klub dan ada yang menyebut nama saya di sana,” tegas Andik.
“Hanya itu saja, tapi komitmen saya untuk Selangor FA. Tidak yang lain,” koarnya.
Ketika ditanyai mengenai ketertarikannya untuk kembali ke Indonesia, mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas dr. Soetomo (Unitomo) Surabaya ini mengaku belum memikirkannya. Meski begitu, ia tetap bersyukur karena banyak tawaran yang datang padanya
“Saya belum berpikir ke sana (kembali ke Indonesia). Tapi, saya sangat bersyukur, apa yang saya capai saat ini sesungguhnya banyak mendapat motivasi dari orang tua yang mendorong saya agar memiliki tekad yang kuat,” lanjutnya.
Sejak bergabung dengan Selangor FA pada awal musim ini, Andik Vermansyah tampil mengesankan dan membawa timnya ke posisi runner up. Tak hanya itu, ia juga lima kali dinobatkan sebagai pemain terbaik mingguan dan masuk dalam team of the year.
Namun, untuk karir di Tim Nasional Indonesia, pemain yang terkenal dengan lari cepatnya itu tidak beruntung. Pelatih Timnas senior Alfred Riedl maupun pelatih Timnas U-23 Aji Santoso sudah tidak tertarik menggunakan tenaga pemain asli binaan sepak bola Surabaya itu.(lis)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kenji Adachihara Terancam Lepas
Redaktur : Tim Redaksi