jpnn.com, JAKARTA - Andika Mahesa ternyata pernah menjadi seorang pedagang es sebelum terkenal bersama eks bandnya, Kangen Band.
Dia mengungkapkannya saat berbincang dalam vlog terbaru di akun YouTube vokalis D'Masiv Rian Ekky Pradipta.
BACA JUGA: Ini Tantangan Terberat Saat Puasa Bagi Andika Babang Tamvan
"Sebelum ngeband gue itu seorang pedagang es cendol," kata Andika.
BACA JUGA: Ternyata, Orang Ini yang Berjasa bagi Karier Andika 'Kangen Band'
BACA JUGA: Babang Andika dan Mantan Istri Tetap Berhubungan
Pria yang kini kerap disapa Babang Tamvan itu lantas menjelaskan awal perjalanannya sebagai vokalis Kangen Band.
Dia mengaku benar-benar menikmati masa kejayaan saat lagu-lagu Kangen Band menjadi hit ke seluruh Indonesia.
BACA JUGA: Ternyata, Orang Ini yang Berjasa bagi Karier Andika Kangen Band
"Saat dapat pekerjaan ini (ngeband) gue syukuri benar, gue nikmati," ujar Andika.
Namun, kisahnya sebagai anak band tidak juga berjalan mulus.
Andika mengaku pernah ditangkap polisi karena kasus penyalahgunaan narkoba.
Tidak hanya itu, dia juga sempat merasa ditipu oleh label yang mengurusi Kangen Band.
Hal tersebut membuat Andika sedih dan menangis. Sebab, dia mengaku ke kota untuk mengadu nasib dan menghidupi ibunya.
"Orang dari kampung ke kota, yang coba adu nasib, nyari sebutir beras dan nyari uang buat ibu gue yang seorang janda," imbuh Andika. (mg3/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Andika Kangen Band Makin Tajir Usai Dijuluki Babang Tamvan
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra