Andritany Bisa Bikin Bek-bek Muda Timnas U-23 Lebih Tenang

Minggu, 05 Agustus 2018 – 00:48 WIB
Andritany Ardhyasa. Foto: amjad/jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Jelang Asian Games 2018, Pelatih Timnas Indonesia U-23 Luis Milla memilih kiper Persija Jakarta Andritany Ardhiyasa, bintang Bali United Stefano Lilipaly, dan striker Sriwijaya FC Alberto Goncalves,.

Langkah ini dilakukan Luis Milla, karena sesuai regulasi, timnas U-23 Indonesia dibolehkan mengangkut tiga pemain di atas 23 tahun.
Pilihan yang sangat tepat mengingat performa ketiganya. Meski punya tidak kiper muda yang potensial dalam diri Awan Setho dan Satria Tama, tapi Andritany masihlah penjaga gawang terbaik di tanah air saat ini. Andritany dianggap bisa membuat bek-bek muda timnas U-23 lebih tenang.

BACA JUGA: Jokowi: Terakhir Saya Bisik-bisik Lagi, Sebetulnya…

Adapun Lilipaly memang moncer bersama Bali United sejak awal musim. Apalagi sejak digeser lebih ke depan menjadi second striker atau terkadang striker dari posisi asli gelandang serang. Hasilnya terbukti dia mampu mencetak 10 gol buat Serdadu Tridatu di Liga 1.

Lalu, Beto Goncalves meski sudah berusia 37 tahun belum kehilangan ketajamannya. Milla akhirnya memilihnya ketimbang beberapa opsi lain seperti Lerby Eliandry, Boaz Solossa, ataupun Ilija Spasojevic. Patokannya jelas, performa bersama Sriwijaya FC di paro musim pertama.

BACA JUGA: Kemenhub Serahkan 5 Bus Air kepada Pemda Sumsel

Ketajaman Beto sudah teruji sepanjang karirnya di sepak bola Indonesia. Total sudah tujuh kali dia menjadi top scorer di berbagai ajang yang diikuti bersama klub-klub yang dibelanya. Selain itu, Beto punya kemampuan menahan bola dengan baik. ’

’Jadi, kami membutuhkan yang seperti itu agar kedua sayap bisa ikut naik,’’ ujar Bima Sakti, asisten pelatih timnas U-23 Indonesia.

BACA JUGA: Asian Games 2018: Yakin Bulu Tangkis tak Hanya Satu Emas

Selama ini, selain menjadi tumpuan di depan, Beto juga sering diminta untuk membimbing rekan-rekannya saat pertandingan dan latihan. ’’Ya, dia diminta untuk bisa mengatur tempo. Jadi penenang ketika pemain muda lain emosi. Jadi contoh di luar ataupun di dalam lapangan,’’ paparnya.

Beto sendiri mengatakan sangat berterima kasih dengan pemanggilannya ke timnas. Walau lahir di Brasil, dirinya menganggap Indonesia sudah jadi negaranya. ’’Saya tinggal sejak 2007 di Indonesia. Punya istri di sini, cari makan di sini. Saya sudah anggap Indonesia adalah rumah saya, negara saya,’’ katanya.

Karena itu, Beto akhirnya memutuskan untuk jadi WNI sejak 8 Februari lalu. Dirinya pun tidak pernah berpikir ketika memutuskan jadi WNI agar bisa bermain untuk timnas. ’’Saya tahu diri, umur saya sudah tidak mungkin bermain untuk Indonesia. Saya jadi WNI karena sudah cinta negara ini,’’ bebernya.

Namun, ketika dipanggil dia tidak menolak. Bahkan, pemain yang juga pernah berkostum Persipura Jayapura itu sempat tidak menyangka masih punya kesempatan membela Merah Putih. ’’Saya dipanggil dan berjanji akan berikan yang terbaik. Ya saya di sini saat ini, akan berikan segalanya untuk Indonesia,’’ katanya.

Mengenai permintaan khusus Milla untuk membimbing rekan setim, pemain kelahiran 31 Desember 1980 itu menegaskan sudah melakukannya. Secara otomatis, sebelum pelatihnya meminta. Beto yang sudah dianggap senior banyak memberi masukan kepada rekan-rekannya yang masih muda.

Di luar lapangan juga, Beto mengakui sering membagi pengalamannya. Salah satu contoh kepada Osvaldo Haay. Dia kerap mengingatkan Osvaldo agar tidak menghambur-hamburkan uang.

Agar selalu ingat masih ada masa depan. ’’Dia (Osvaldo) pemain bagus, harus bisa jaga diri dan profesional, pasti sukses,’’ ucapnya.

Di samping itu, dia juga kerap mengungkapkan kepada pemain timnas lain agar tidak segan menegurnya ketika keliru. Terutama ketika salah posisi dalam pertandingan. ’’Saya di sini belajar, mereka juga belajar. Jadi saling mengingatkan,’’ tuturnya. (rid/ham)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kemenhub Siapkan Rp 300 miliar untuk Subsidi LRT Palembang


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler