jpnn.com, JAKARTA - Presenter kontroversial Vicky Prasetyo resmi melaporkan istrinya, Angel Lelga ke Polres Jakarta Selatan, atas dugaan perzinaan.
Pelaporan tersebut dilakukan Vicky Prasetyo usai menggerebek kediaman Angel Lelga di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Senin (19/11) dinihari.
BACA JUGA: Vicky Prasetyo Sudah Lama Curigai Angel Lelga
Menurut kuasa hukum Vicky Prasetyo, Marloncius Sihaloho, saat penggerebekan itu Angel Lelga kedapatan tengah berduaan dengan laki-laki lain yang bukan suaminya.
Bahkan, laki-laki yang belakangan diketahui seorang aktor sinetron bernama Fiki Alman itu kedapatan tengah bertelanjang dada.
BACA JUGA: Aksi Gerebek Vicky Prasetyo Cuma Rekayasa?
Baca juga: Aksi Gerebek Vicky Prasetyo Cuma Rekayasa?
"Pada hari ini, Senin, 19 November, Vicky resmi melaporkan terlapor Angel Lelga dengan Fiki Alman atas kejadian tadi malam dengan diduga Pasal 284 yaitu perzinaan dengan nomor Nomor LP: 2256/K/XI/2018/PMJ/Restro Jaksel," tutur Marloncius Sihaloho usai melapor.
BACA JUGA: Siapa Pria yang Berada di Kamar Angel Lelga?
Vicky yang saat itu tiba di Polres Jaksel tampak lesu dan lebih pendiam. Dia hanya tak habis pikir dengan kelakuan istrinya. Walaupun mereka sesungguhnya memang dalam proses perceraian.
Baca juga: Detik-detik Vicky Prasteyo Gerebek Kediaman Angel Lelga
"Saya sudah enggak ingat apa-apa, yang pasti saya sudah lihat dengan mata kepala saya sendiri dan semuanya juga. Ada teman dari beberapa media, mereka mengabadikan juga di dalam kamar itu si cowoknya langsung lari ke kamar mandi pakai celana pendek, lari ke kamar mandi. Angelnya langsung bergegas pakai baju untuk nyari hijab, itu aja," jelas Vicky.
Ditanyai soal sosok laki-laki yang didapati bersama istrinya di dalam kamar tersebut, Vicky hanya diam. Namun, kuasa hukumnya mengatakan bahwa Fiki Alman adalah artis pendatang baru.
"Kalau Alman menurut informasi sih artis pendatang baru ya, artis FTV (film televisi). Itu aja sih sementara infonya," timpal Marloncius.
Sementara itu, meski Vicky terlihat terpukul atas kejadian penggerebekan semalam, kuasa hukum mengapresiasi sang klien yang tidak bertindak berlebihan ataupun melakukan upaya hukum sendiri. Melainkan, menyerahkan pada aparat yang berwenang.
"Klien kami Vicky melihat langsung dan mendapati langsung pada pukul 2 pagi di rumah terlapor ada laki-laki dan perempuan di dalam kamar yang disaksikan pak RT dan warga-warga, sehingga dengan alasan itu Vicky menempuh jalur hukum dan tidak melakukan tindakan-tindakan di luar batas kewajaran. Jadi, Vicky lebih memilih jalur hukum untuk menyelesaikan proses tersebut sampai proses pengadilan," sambung kuasa hukum Vicky yang lain, Salahuddin Pakaya.
Diketahui, rumah tangga Vicky Prasetyo dan Angel Lelga yang baru berusia seumur jagung sedang dilanda kegaduhan. Vicky kemudian mendaftarkan permohonan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 20 September lalu. (yln/jpc/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Curhat Vicky Prasetyo Setelah Gerebek Angel Lelga
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh